Saham Tesla Melonjak, Elon Musk Jadi Orang Terkaya Kedua di Dunia

Harga saham perusahaan otomotif, Tesla melonjak US$459,74 sejak awal tahun, membuat sang CEO, Elon Musk menjadi orang terkaya kedua di dunia

oleh Arief Aszhari diperbarui 25 Nov 2020, 19:26 WIB
Diterbitkan 25 Nov 2020, 19:26 WIB
Tesla Perkenalkan Truk Pikap Listrik Canggih
CEO Tesla, Elon Musk, memperkenalkan Cybertruck di studio desain Tesla di Hawthorne, California (21/11/2019). Elon musk mengambil pasar truk pickup yang keras dengan kendaraan listrik terbarunya. (AP Photo/Ringo H.W. Chiu)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Elon Musk yang merupakan CEO Tesla menjadi orang terkaya nomor dua di dunia. Itu terjadi berkat harga saham Tesla melonjak US$459,74 sejak awal tahun.

Menurut Bloomberg, Elon Musk kini memiliki kekayaan bersih US$127,9 miliar atau setara Rp 1.815 triliun.

Dengan kekayaan tersebut, Elon Musk bahkan telah melewati pendiri Microsoft Bill Gates dan berada di bawah pendiri Amazon, Jeff Bezos.

Sejatinya, Gates masih bisa berada di atas Elon Musk, jika tidak menyumbangkan lebih dari US$27 miliar untuk amal.

Sementara itu, sekitar tiga per empat kekayaan bersih Musk berasal dari sahamnya di Tesla, yang memiliki kapitalisasi pasar lebih dari US$500 miliar. Jumlah ini lebih dari kapitalisasi pasar gabungan dari Ford, GM dan Daimler.

Elon Musk juga memiliki saham di SpaceX, tetapi itu tampaknya tidak menambah kekayaan bersihnya sebanyak Tesla.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Saham Tesla

Saham Tesla naik 6,6 persen dari 5,1 persen, menjadi US$548,53 per saham setelah naik lebih dari 523 persen sepanjang tahun ini.

Tentu saja, ada banyak perdebatan mengenai apakah harga saham stratosfer Tesla memiliki dasar atau tidak.

Kebanyakan orang mungkin akan mengatakan tidak, karena Tesla adalah produsen mobil yang relatif kecil yang hanya memproduksi 145.036 unit kendaraan pada kuartal ketiga, dan mengirimkan 139.300 unit pada periode yang sama.

Sebagai perbandingan, GM menjual 765.001 unit kendaraan di Amerika Utara pada kuartal ketiga dan 1.793.311 unit secara global.

 

Infografis Selamat Datang Era Mobil Listrik di Indonesia

Banner Infografis Selamat Datang Era Mobil Listrik di Indonesia
Banner Infografis Selamat Datang Era Mobil Listrik di Indonesia. (Liputan6.com/Fery Pradolo)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya