Liputan6.com, Makassar - Yahya (33), warga asal Palopo Utara, Sulsel diamankan Polsek Panakukang Makassar karena kedapatan sedang berada di atas atap rumah warga di Jalan Adiyaksa Kecamatan Panakukang. Penangkapannya terjadi pada dini hari tadi sekitar pukul 03.00 Wita.
Kapolsek Panakukang Makassar Kompol Wahyudi Rahman mengatakan, pria itu masih diamankan di Polsek Panakukang sambil menunggu adanya laporan resmi warga yang merasa dirugikan akan perbuatan pelaku.
"Jika hingga saat ini tak ada laporan, yang bersangkutan kita akan pulangkan ke rumahnya," kata Wahyudi saat dihubungi via telepon di Makassar, Sulsel, Jumat (2/9/2016).
Pada awalnya, warga melihat gelagat aneh Yahya yang tak menggunakan baju sedang berada di atas rumah seorang warga di Jalan Adiyaksa. Dia bertingkah seperti siluman khas tanah Bugis yang bernama Poppo.
Maka warga pun ramai-ramai mengepung Yahya, hingga dia terjatuh dari atas atap rumah orang tersebut.
"Warga mengira dia (Yahya) itu siluman Poppo karena beraksi di subuh hari dan tanpa baju. Serta memiliki wajah yang samar," tutur Wahyudi.
"Sehingga warga ramai-ramai mengejarnya dan berteriak ada siluman Poppo yang bisa terbang dan menghilang layaknya palasik di Sumatera. Tapi di tanah Bugis namanya Poppo," sambung dia.
Saat dikejar, Yahya terjatuh dari atap rumah dan langsung dikerumuni oleh warga. Untungnya petugas Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polsek Panakukang tiba di lokasi dan membawa Yahya ke RS Grestelina.
Yahya lalu siuman dan mengamuk serta lompat dari lantai rumah sakit. Dia juga mendobrak kaca jendela tempat ia dirawat.
Meski melompat dari loteng RS Grestelina, Yahya tak terluka. Petugas lalu membawanya ke Polsek Panakukang Makassar untuk diamankan.
"Kita masih amankan sampai sekarang sambil menunggu adanya laporan resmi dari warga yang merasa jadi korban. Tapi sampai detik ini belum ada laporan yang masuk," ucap Wahyudi.
'Siluman Poppo' Bikin Geger Warga Makassar
Siluman khas tanah Bugis bernama Poppo.
Diperbarui 02 Sep 2016, 19:05 WIBDiterbitkan 02 Sep 2016, 19:05 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
350 Kata-Kata Resign Kerja yang Sopan dan Profesional
Harga Emas Hari Ini Makin Mahal
WhatsApp Tambahan Widget Baru, Bikin Meta AI Makin Mudah Diakses
9 Manfaat Mengunyah Daun Jambu Biji Tiga Kali Seminggu, Bantu Stabilkan Gula Darah
Respons Terbaik saat Ada Orang Miskin Meminta-minta Menurut Gus Baha, Contohkan Imam Malik
Cuaca Indonesia Hari Ini Rabu 12 Maret 2025: Langit Indonesia Mayoritas Cerah di Pagi Hari
IHSG Berpotensi Menghijau, Tengok Rekomendasi Saham Hari Ini 12 Maret 2025
Duterte Diterbangkan ke Den Haag untuk Hadapi Tuduhan ICC atas Perang Narkoba Mematikan
350 Kata-Kata Ucapan Idul Fitri 2025 yang Menyentuh Hati
Natalius Pigai Usulkan Beleid Kebebasan Beragama: Agar Warga Bisa Peluk Kepercayaan di Luar Agama Resmi
Tradisi Unik Buka Puasa Ramadan di Istanbul, Dentuman Meriam Jadi Tanda
1 Kata Seribu Makna: Ungkapan Bijak Penuh Inspirasi