Jemaah Salat Idul Adha di Stadion Manahan Solo Membeludak

Majelis Tafsir Alquran menggelar salat Idul Adha pada hari ini di Stadion Manahan Solo.

oleh Fajar Abrori diperbarui 21 Agu 2018, 14:33 WIB
Diterbitkan 21 Agu 2018, 14:33 WIB
Hari Ini, Majelis Tafsir Al Qur'an Gelar Salat Idul Adha di Solo
Hari Ini, Majelis Tafsir Al Qur'an Gelar Salat Idul Adha di Solo. (Liputan6.com/Fajar Abrori)

Liputan6.com, Solo - Sejumlah umat Islam di Solo melaksanakan salat Idul Adha pada hari ini, Selasa, 21 Agustus 2018. Salat Ied yang yang diselenggarakan organisasi Islam Majelis Tafsir Alquran (MTA) itu dipusatkan di kawasan Stadion Manahan Solo.

Ribuan jemaah mengikuti salat Idul Adha di kawasan parkir stadion kebanggaan warga Solo itu. Selain berjalan kaki dan menggunakan kendaraan bermotor, para jemaah datang ke lokasi dengan menggunakan bus rombongan.

Tak pelak banyaknya jumlah jemaah yang datang untuk mengikuti salat Idul Adha menyebabkan sejumlah jalan menuju stadion menjadi macet. Pasalnya, area parkir kendaraan roda empat membeludak hingga di luar kawasan stadion.

Salat Idul Adha dimulai sekitar pukul 06.30 WIB. Dr Abdurrauf dari UIN Syarif Hidayatullah Jakarta bertindak sebagai imam dan khatib. Dalam ceramahnya, ia mengisahkan Nabi Ibrahim serta keutamaan dalam melaksanakan kurban pada Idul Adha.

Sementara itu, Ketua MTA Pusat, Ahmad Sukina, menjelaskan pelaksanaan salat Idul Adha pada hari ini karena mengacu pada pelaksanaan ibadah wukuf di Arafah pada hari kemarin.

"Kan, di Arab Saudi sudah wukuf ada hari kemarin, maka besoknya Hari Raya Idul Adha. Di Indonesia, hanya beda beberapa jam, tetapi harinya masih sama," ujarnya.

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.

 

Simak video pilihan berikut ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya