Relawan Ulama Muda Jokowi Doakan Kesembuhan Ani Yudhoyono

Amanat Pak Jokowi, kita diminta sekalian mendoakan Ibu Ani Yudhoyono yang saat ini sedang sakit.

oleh Jayadi Supriadin diperbarui 16 Feb 2019, 14:01 WIB
Diterbitkan 16 Feb 2019, 14:01 WIB
Relawan ulama Jokowi Jawa Barat ziarah sekaligus deklarasi dukungan di Garut
Relawan ulama Jokowi Jawa Barat ziarah sekaligus deklarasi dukungan di Garut (Liputan6.com/Jayadi Supriadin)

Liputan6.com, Garut - Relawan Solidaritas Ulama Muda Jokowi (Samawi) menggelar doa bersama untuk keselamatan bangsa di makam Syekh Ja'far Sidiq, Cibiuk, Garut, Jawa Barat kemarin.

Bahkan tak lupa, mereka pun turut serta mendoakan kesehatan ibu negara ke-6 di makam waliyulloh tersebut.

"Amanat Pak Jokowi, kita diminta sekalian mendoakan Ibu Ani Yudhoyono yang saat ini sedang sakit," ujar Kaka Hanifa, wakil koordinator nasional Samawi, Jumat (15/2/2019).

Kaka mengatakan, sebagai ibu negara selama 10 tahun mendamping Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Ani memiliki andil besar dalam mendampingi tugas SBY selaku Kepala Negara dan pemerintahan.

Selain mendoakan kesembuhan Ani Yudhoyono, tak lupa relawan Samawi juga mendoakan keselamatan bangsa dan negara ini, terutama saat mendekati pesta demokrasi pilpres dan pileg serentak paka 17 April mendatang.

Meskipun berbeda dengan kubu Ani Yudhoyono, Kaka tak sungkan memberikan dukungan pilihannya kepada pasangan nomor urut satu, Joko Widodo-Ma'aruf Amin.

"Kita sengaja doa bersama dan deklarasi di makam seorang ulama besar yang menyebarkan agama Islam di Indonesia, kita berharap energi positifnya," ujar dia.

Menurutnya, sebagai ulama besar di Garut pada masanya, sosok Syekh Jafar Sidiq memiliki andil besar dalam menyebarkan agama Islam dengan cara yang damai santun, sehingga kehadiran islam sebagai agama Rahmatan Lil Alamin, diterima semua golongan.

"Beliau berdakwah dengan cara merangkul bukan memukul, mengajak bukan mengejek cara ini harus kita contoh ke masyarakat menyampaikan capaian-capaian kerja Pak Jokowi," ungkap dia.

Dengan pola ajakan seperti ini, relawan berharap seluruh fitnah, tudingan dan opini yang menyudutkan Presiden Jokowi bisa dicegah. "Sekarang ini banyak orang hang oanik atas keberhasilan yang dilakukan Presiden Jokowi ini, kita sampaikan fakta," ujarnya.

Untuk itu, relawan pun bakal melakukan bimbingan teknis koordinator desa se Garut untuk menyampaikan keberhasilan pembangunan pemerintahan Presiden Jokowi. "Kita punya 442 kordes di Garut," kata dia menambahkan.

Saksikan video pilihan berikut ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya