Perampok Tembak Petugas Pengisi Uang ATM, Ratusan Juta Dibawa Kabur

Kawanan perampok bersenjata api menembak petugas pengisi uang di ATM dan melarikan uang ratusan juta usai beraksi.

oleh Syukur diperbarui 06 Mar 2023, 02:30 WIB
Diterbitkan 06 Mar 2023, 02:30 WIB
Ilustrasi.
Ilustrasi. (Liputan6.com)

Liputan6.com, Pekanbaru - Kawanan perampok bersenjata api (senpi) beraksi di sebuah mesin anjungan tunai mandiri (ATM). Perampok bersenpi menembak seorang petugas dan melarikan kotak berisi uang ratusan juta rupiah.

Plh Kepala Satuan Reserse Kriminal Polresta Pekanbaru Komisaris Manapar Situmeang menjelaskan, perampokan ini terjadi mesin ATM di Klinik Pratama Sari Husada, Kecamatan Limapuluh.

"Kejadian sekitar pukul 06.45 WIB saat pengisian uang di mesin ATM," kata Manapar, Minggu petang, 5 Maret 2023.

Manapar menyebut personel reserse kriminal sudah melakukan olah tempat kejadian perkara. Di lokasi tim identifikasi menemukan satu selongsong peluru.

Kejadian ini mengakibatkan seorang sopir yang mengantarkan uang untuk diisikan ke mesin ATM terluka. Korban berumur 34 tahun berinisial KN itu sudah dibawa ke rumah sakit.

"Korban ditembak oleh seorang pelaku," kata Manapar yang juga menjabat sebagai Kepala Satuan Reserse Narkoba Polresta Pekanbaru ini.

Kejadian bermula ketika korban bersama beberapa rekannya menuju ke ATM ke lokasi untuk mengisi uang. Saat tiba di ATM, datang 3 pria tak dikenal dan berpura-pura mengambil uang.

Korban dan rekannya meminta pria tadi keluar sebentar karena uang lagi sedang diisi. Tiba-tiba saja, seorang pria mengeluarkan pistol dan berusaha menembak teman korban.

 

Saksikan Video Pilihan Ini:

Sempat Macet

Pistol tadi tidak meledak. Selanjutnya pria lainnya memukul teman korban hingga terjatuh. Sementara itu, teman lainnya kabur dari mesin ATM menyelamatkan diri.

Tak lama setelah itu, pelaku mengarahkan pistol ke korban dan menembaknya. Kali ini senpi tersebut meledak dan pelurunya mengenai tubuh korban.

Pelaku kemudian merampas satu kotak berisi uang. Sementara korban dalam kondisi berlumuran darah keluar dari gerai ATM dan diselamatkan sejumlah warga.

Adapun kotak uang yang dibawa kabur oleh pelaku berisi uang Rp100 juta. Korban sendiri dibawa warga dan rekannya ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Riau.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya