Sinopsis Film 'The Foreigner', Misi Balas Dendam Sosok Ayah demi Putrinya

Film Foreigner merupakan film Jackie Chan yang cukup terkenal dan telah tayang pada 2017. Film yang disutradarai Martin Campbell ini diadaptasi dari novel berjudul 'The Chinaman' karya Stephen Leather.

oleh Natasa Kumalasah Putri diperbarui 02 Mei 2023, 10:00 WIB
Diterbitkan 02 Mei 2023, 10:00 WIB
Salah satu adegan Jackie Chan dalam film The Foreigner
(IMDb.com)

Liputan6.com, Bandung - Film Foreigner merupakan film Jackie Chan yang cukup terkenal dan telah tayang pada 2017. Film yang disutradarai oleh Martin Campbell ini diadaptasi dari novel berjudul “The Chinaman” karya Stephen Leather.

Foreigner sendiri merupakan film bergenre action thriller yang mempunyai rating R atau dapat disaksikan dari umur 13 tahun tetapi dengan bimbingan orangtua. Film ini berdurasi 1 jam 53 menit dan menceritakan kisah yang menegangkan.

Adapun dalam film ini Jackie Chan akan tampil penuh dengan adegan aksi dalam membalaskan dendam atas kematian putrinya yang masih berusia remaja akibat serangan teroris.

Sinopsis The Foreigner

Seorang mantan tentara pasukan operasi khusus perang Vietnam Ngoc Minh Quan (Jackie Chan) saat ini telah mengganti profesinya. Ia menjadi seorang pengusaha dan pemilik restoran Cina di London.

Ngoc Minh Quan sendiri tinggal bersama putrinya yang masih remaja yaitu Fuan Quan (Katie Leung) serta rekan bisnisnya Keyi Lam (Liu Tao). Namun, pada suatu hari kejadian tragis terjadi kepada putrinya.

Quan harus kehilangan sang putri karena serangan teroris yang dilakukan oleh kelompok republik Irlandia. Karena hal ini sebagai ayah Quan marah dan menaruh dendam karena kehilangan sosok anaknya.

Dalam melakukan aksi balas dendamnya tersebut, Quan pun melakukannya sendiri dengan sejumlah perlengkapan dan membuat senjata sendiri. Ketegangan banyak terjadi dalam pencarian pelaku teroris tersebut.

Bahkan, ketika Quan menemukan Wakil Menteri Pertama Irlandia Utara sekaligus mantan anggota IRA. Ia mengatakan tidak mengetahui pelaku pengeboman tersebut sehingga dari hal itu banyak hal terjadi bahkan London pun kembali mengalami serangkaian ancaman bom.

Hal ini membuat Quan semakin mencari pelaku sebenarnya dan berharap untuk mengungkapkan siapa dalang dari aksi terorisme tersebut.

Daftar Pemeran Film The Foreigner

Berikut ini adalah daftar pemeran di film The Foreigner melansir dari situs IMDB:

1. Jackie Chan sebagai Ngoc Minh Quan

2. Katie Leung sebagai Fan

3. Rufus Jones sebagai Ian Wood

4. Mark Tandy sebagai Simpson

5. John Cronin sebagai Denis Fisher

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya