Liputan6.com, Los Angeles Sudah dengar lagu nge-beat `All About That Bass` milik artis pendatang baru Meghan Trainor?
Lagu tersebut adalah lagu yang paling banyak diputar di radio-radio Amerika dan seluruh dunia belakangan ini. Lagu dengan nada yang catchy, dentuman drum dan bass yang asyik dan bersemangat, serta lirik positif tentang menerima diri sendiri ini menjadi juara di tangga lagu Billboard Hot 100 dan telah bertahan di sana selama 12 minggu, termasuk pekan ini.
Siapakah Meghan Trainor?
Advertisement
Meghan Trainor adalah musisi asal Amerika Serikat yang lahir 20 tahun silam. Tumbuh dalam keluarga pecinta musik, Meghan telah hobi menulis lagu sejak usianya 11 tahun. Hasratnya menulis lagu semakin besar dari hari ke hari, ia menghadiri banyak workshop penulisan lagu di Amerika.
Semasa SMA, ia membuat dan merilis dua album Indie berjudul "I'll Sing With You" dan "Only 17", seperti yang tertulis dalam artikel Wikipedia tentang penyanyi berambut pirang tersebut.
Dalam sebuah workshop, ia bertemu produser Kevin Kadish. Mereka menulis "All About That Bass" bersama, dan perusahaan publishing yang menaungi Meghan berkata kalau banyak artis yang mungkin akan sangat tertarik menyanyikan lagu tersebut.
Pihak Epic Records mendengar demo lagu tersebut lalu mengambil Meghan Trainor bergabung dengan label rekaman tersebut, yang kemudian merilis lagu tersebut dengan Meghan Trainor sebagai artisnya.
`All About That Bass` menjadi no.1 di tangga lagu Billboard Hot 100 di Amerika, dan menjadi hits di banyak negara lainnya.
Mampukah Meghan Trainor terus sukses di industri musik ataukah ia hanya one hit wonder lainnya? We'll see. (Ung/Ade)