Tom Cruise Kembali Lakukan Aksi Berani di `Mission: Impossible 5`

Tom Cruise akan menggantung di luar pesawat yang terbang tinggi dalam film `Mission: Impossible 5`.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 04 Nov 2014, 19:45 WIB
Diterbitkan 04 Nov 2014, 19:45 WIB
Tom Cruise

Liputan6.com, Los Angeles Tom Cruise selalu melakukan aksi-aksi berbahaya sendiri, tanpa bantuan stuntman, dalam film-film Mission Impossible yang sudah dibintanginya. Pun begitu dalam karya terbaru Mission: Impossible 5, mantan suami Katie Holmes belum berubah.

Dilansir laman Abcnews.go.com, Senin (3/11/2014), Tom Cruise melakukan syuting untuk film tersebut dengan menggantung di luar pesawat yang terbang tinggi di atas Inggris pada akhir pekan kemarin.



Hanya saja, aksi terbang ini menjadi pengalaman terbaru aktor 52 tahun ini. Sebelumnya, pada 2011 lalu ia menjuntai dari gedung tertinggi di dunia, di Dubai untuk film Mission: Impossible: The Ghost Protocol.

"Suatu malam, setelah satu hari syuting pertama, aku berlari di tempat tidur menyadari bahwa kita memiliki bintang. Kami menggantung sekitar satu mil di udara pada kawat tipis dan otak aku berteriak, `Apa sih yang kita lakukan`," ujar sang sutradara, Brad Bird kepada The New York Daily News.



Surat kabar itu juga melaporkan bahwa wartawan menanyakan kepada Tom Cruise apa yang dipikirkan saat melakukan adegan berani itu. Dan jawabannya pun sederhana.

"Saya harap saya tidak jatuh," tandas Tom Cruise. Film `Mission: Impossible 5 rencananya dirilis pada 25 Desember 2015, bertepatan dengan Natal. (Mer/Ade) 


* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya