Liputan6.com, Jakarta Pergantian tahun 2015 sangat dinantikan oleh aktris Fanny Fabriana. Sebab, di tahun itu ia berencana memberikan adik buat anak semata wayangnya, Kimora Balqis Badruddin, buah cintanya dengan sang suami, Zacky Badruddin.
"Aku ingin produksi anak lagi. Aku ingin banget punya anak lagi. Kimora sudah 2,5 tahun, kayanya sudah pas untuk punya adik. Kalau Allah mengizinkan semoga tercapai," kata Fanny ditemui di kawasan Antasari, Jakarta Selatan, Rabu (17/12/2014).
Seperti pepatah mengatakan, banyak anak banyak rejeki, begitulah bintang film Aku Cinta Kamu mengatakan. Selain itu, anaknya juga mengisyaratkan kalau menginginkan seorang adik.
"Punya anak itu seru. Kimora juga kalau lihat baby suka excited banget," ujarnya. "Inginya tiga anak kalau diprogram, kalau dua anak sedikit, kalau bisa sih tiga," tambahnya.
Fanny mengatakan, kalau ia dan suami sudah memikirkan matang-matang untuk punya anak. Lantaran anak pertamanya perempuan, ia ingin anak keduanya nanti berjenis kelamin laki-laki. Meski begitu ia menyerahkan sepenuhnya pada sang pencipta.
"Sudah mulai usaha, tapi aku usahanya santai. Kalau menggebu banget takut jadi stres. Aku sih bawanya santai aja. Kalau dikasih cepet alhamdulilah. Kalau belum dapet, ya coba lagi," katanya.
Tahun Depan Fanny Fabriana Ingin Tambah Momongan
Selain itu, anaknya juga mengisyaratkan kalau menginginkan seorang adik.
diperbarui 18 Des 2014, 07:00 WIBDiterbitkan 18 Des 2014, 07:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Dapat Dukungan dari Ketum PSI, Calon Wali Kota Ini Sebut Dapat Suntikan Motivasi
Cara Menghilangkan Garis Merah di Word: Panduan Lengkap untuk Pengguna PC dan HP
Arsenal Dapat Pukulan Telak, Sosok Kunci dari Belakang Layar Pilih Hengkang
Cara Download Minecraft Gratis: Panduan Lengkap untuk Pemula
Pramono Anung Borong Lima Lukisan Karya Pelukis Disabilitas: Mereka Bakal Jadi Seniman Hebat
Cek di Sini, 5 Alasan Donald Trump Bisa Menang Pilpres AS 2024
Cara Membuat Daftar Isi Otomatis di Microsoft Word untuk Skripsi, Makalah, dan Dokumen Lainnya
Menkomdigi Sebut Akan Prioritaskan Kampanye Program Makan Bergizi Gratis
Frank Lampard Berpeluang Melatih di Liga Italia Serie A
Konsolidasi di Lumajang, Sekjen PDIP Ingatkan Rakyat Pilih Pemimpin Berprestasi Seperti Risma
Antusiasme Tinggi Peserta Latte Art Competition di Jakarta Coffee Week 2024
Buya Yahya Wanti-Wanti, Poligami kalau Caranya Begini Bisa Masuk Neraka!