Bosan, Moon Geun Young Ingin Jajal Peran Orang Bodoh

Bertahun-tahun menggeluti dunia peran, Moon Geun Young ingin menjajal sejumlah karakter baru dan berbeda.

oleh Eka Laili Rosidha diperbarui 18 Nov 2015, 11:40 WIB
Diterbitkan 18 Nov 2015, 11:40 WIB
Moon Geun Young
Moon Geun Young

Liputan6.com, Seoul Wajah sendu yang dimiliki Moon Geun Young rupanya membuat ia selalu menerima peran dengan karakter polos dan lembut. Boleh dikatakan dirinya kerap mememerankan tokoh protagonis dan mudah menangis.

Belasan tahun menggeluti dunia peran tentunya Moon Geun Young tidak ingin berada di zona yang sama. Bintang Endless Love itu mengaku ingin menjajal peran lain yang berbeda dan menantang.

Moon Geun Young

"Aku ingin memainkan karakter orang bodoh, sombong dan anti-sosial. Tapi aku tidak pernah mendapat tawaran seperti itu sebelumnya. Aku berharap bisa menjadi seperti `Sunbae` (Kakak Senior dalam Bahasa Korea) Yu Hae Jin dan dan Ra Mi Ran," ujar Moon Geun Young dalam rilis yang diterima Liputan6.com baru-baru ini.

Memasuki usia yang lebih matang juga menjadi alasan bagi mantan kekasih Kim Bum itu untuk mengembangkan bakatnya di dunia peran. Untuk itu, Moon Geun Young akan bergabung dalam sebuah drama dengan peran yang unik dan menarik.

Moon Geun Young

Seperti salah satu perannya di drama Painter of The Wind yang tayang pada 2008 silam. Dalam drama ini di beberapa adegan Moon Geun Young harus menyamar menjadi seorang anak laki-laki.

"Karakter itu sangat menarik perhatianku dan itulah alasannya yang selalu aku butuhkan untuk mengambil sebuah drama. Aku tahu orang-orang banyak membicarakan tentang peranku ini, tapi itu hak mereka untuk memberikan opini mereka sendiri," tambahnya lagi.

Moon Geun Young perankan karakter anak laki-laki dalam drama `Painter of The Wind` (2008)

Wanita berusia 28 tahun itu kini tengah membintangi drama The Village bersama dengan Sung Jae BTOB. Drama ini dapat disaksikan setiap Kamis dan Jumat, pada 19.55 WIB di saluran televisi ONE.(Eka/Mer)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya