Lembu Tak Mau Cerai, Pengacara Masayu Anastasia Bingung

Menurut pengacara, sejak sidang perceraian bergulir di pengadilan, hubungan Masayu dan Lembu makin renggang.

oleh Julian Edward diperbarui 15 Des 2015, 14:40 WIB
Diterbitkan 15 Des 2015, 14:40 WIB
Lembu Wiworo Jati
Lembu Wiworo Jati menjalankan sidang cerai perdana bersama Masayu Anastasia di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. [Foto: Faisal R. Syam/Liputan6.com]... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Kuasa hukum Masayu Anastasia, Narisqa, bingung dengan sikap Lembu Wiworo Jati yang tak juga mau bercerai. Yang membuat Narisqa heran, sejak Masayu menggugat cerai pada akhir Agustus lalu, tak ada yang perubahan positif yang ditunjukan Lembu.

Ketika Masayu dan Lembu dipertemukan di depan hakim dan Lembu menyatakan tak mau cerai, hal tersebut sangat aneh bagi Narisqa.

Sidang cerai perdana Masayu Anastasia dan Lembu Wiworo Jati di Pengadilan Agama Jakarta Selatan [Foto: Faisal R. Syam/Liputan6.com]

"Ini yang sebenarnya kami agak bingung. Bukannya nggak percaya Lembu, cuma sikap dia yang bilang tak mau cerai. Tapi tak menunjukkan perubahan apapun," jelas Narisqa via telepon, Selasa (15/12/2015).

Menurut Narisqa, sejak sidang perceraian bergulir di pengadilan, hubungan Masayu dan Lembu makin renggang. Bahkan, keduanya kini sudah pisah ranjang meski masih tinggal serumah. Dengan kondisi itu, lanjut Narisqa, Lembu tak realistis mempertahankan rumahtangga.

Masayu Anastasia bersama putrinya, Samara Anaya Amandari. [Foto: Faisal R. Syam/Liputan6.com]

"Masayu juga bilang kalau tak ada perubahan apa-apa. Tapi di depan hakim, dia (Lembu) berkata lain," tandas Narisqa.

Rencananya, sidang lanjutan cerai akan berlangsung Selasa pekan depan dengan agenda mendengarkan kesaksian dari pihak Masayu. Dalam kesempatan itu, Masayu juga akan memberikan bukti yang menguatkan gugatan perceraian. (Jul/fei)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya