Liputan6.com, Los Angeles - Hubungan Zayn Malik dan Gigi Hadid tampaknya semakin kuat meski sempat berpisah beberapa waktu lalu. Keduanya tak malu memuji satu sama lain di beberapa kesempatan, termasuk saat sesi wawancara.
Salah satunya terlihat dari pernyataan Zayn Malik pada majalah The Sunday Times Style, baru-baru ini. Pelantun "I Would" itu menyatakan betapa menyenangkannya menjalin hubungan dengan Gigi Hadid.
Advertisement
Baca Juga
Sampai-sampai, keduanya punya panggilan sayang terhadap satu sama lain. "Aku memanggilnya Gee, dan dia memanggilku Zee. Ada beberapa nama panggilan lain, tapi aku tidak akan memberitahumu," ujar pria berdarah Pakistan-Inggris itu.
Hubungan Zayn Malik dan Gigi Hadid pun bukan perkara main-main. Mantan personel One Direction itu bahkan telah memperkenalkan kekasih terkenalnya itu pada keluarganya di London, Inggris, beberapa waktu lalu.
"Aku tidak pernah membawanya ke Bradford (kampung halaman Zayn Malik), belum pernah. Tapi dia telah menemui keluargaku di London beberapa kali," tambah Zayn Malik.
Tak hanya itu, Zayn Malik juga menambah bumbu hubungan percintaan dengan memberi kejutan manis. Salah satunya terjadi saat Gigi Hadid berada di Prancis untuk tampil pada Paris Fashion Week.
"Dia tak tahu aku datang. Aku tiba-tiba datang ke kamarnya dan mengetuk pintu. Tapi nomorku sudah berganti menjadi nomor Eropa, jadi itu bukan termasuk kejutan yang mengagetkan. Tapi dia tetap pura-pura kaget untuk menyenangkan aku," tandas Zayn Malik.