Hamil Anak Keempat, Zaskia Adya Mecca Akui Kebobolan

Kabar bahagia datang dari Zaskia Adya Mecca.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 12 Sep 2017, 12:10 WIB
Diterbitkan 12 Sep 2017, 12:10 WIB
Zaskia Adya Mecca
Zaskia Adya Mecca... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Kabar bahagia datang dari Zaskia Adya Mecca. Pesinetron Kiamat Sudah Dekat ini tengah mengandung anak keempatnya. Ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (11/9/2017), Zaskia Adya Mecca pun mengungkapkan kebahagiaannya.

"Iya, alhamdulillah Allah kasih hadiah. Sebuah kepercayaan lagi untuk anak keempat. Ini belum tiga bulan, aku juga masih yang belum gimana banget," kata Zaskia Adya Mecca.

Istri sutradara Hanung Bramantyo ini mengakui kehamilan keempatnya sebagai kebobolan. Meski merencanakan empat anak, saat ini Zaskia Adya Mecca masih memberikan air susu ibu (ASI) eksklusif kepada anak ketiganya.

"Iya, kaget banget. Ini enggak terduga, karena biasanya aku kalau punya anak harus direncanakan. Anakku harusnya dua tahun dulu, baru hamil lagi supaya dapat ASI dan perhatian penuhku. Nah, yang ketiga ini baru 1,5 tahun. Allah punya rencana lain, ya sudah ini yang terbaik," ujar Zaskia Adya Mecca.

Tak lupa, Zaskia Adya Mecca pun meminta doa agar ia dan calon buah hatinya diberikan kesehatan. "Doakan aja semoga lancar, anaknya sehat. Doakan ya," ia menuturkan. (Ras)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya