Sinopsis Miniseri SCTV Gadis Pemimpi Episode Senin, 16 September 2019

Gadis Pemimpi

oleh Liputan6.com diperbarui 16 Sep 2019, 12:20 WIB
Diterbitkan 16 Sep 2019, 12:20 WIB
Gadis Pemimpi
Miniseri SCTV Gadis Pemimpi, episode perdana tayang Senin (2/9/2019) pukul 15.25 WIB (Dok Starvision)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Miniseri Gadis Pemimpi, Senin sore ini mengisahkan tentang kepergian Ale membuat Cahaya galau. Meski Dimas terus berusaha mengambil hati Cahaya, tapi bayang-bayang Ale malah makin sering hadir di dalam mimpi dan khayalan Cahaya. Tapi untuk menjaga hati Dimas, Cahaya berusaha menutupi rasa galaunya itu. Dengan perjuangan Dimas, mereka resmi jadi sepasang kekasih, meski begitu, Cahaya tidak mau kerja di kantor Dimas lagi. Cahaya malah jadi tukang ojek online dengan motor sewaan dari Dinda, sembari terus coba masukin lamaran kerja ke kantor lain.

Cahaya sering menjenguk Bu Dewi di penjara, sementara karena sibuk di kantornya, Dimas justru jarang menjenguk Bu Dewi. Cahaya tidak peduli sikap ketus Bu Dewi, Cahaya selalu datang membawakan makanan dan baju ganti untuk Bu Dewi, karena Cahaya sangat kasihan dengan keadaan Bu Dewi yang drop selama di penjara. Gadis Pemimpi masih berlanjut.

Sementara itu Cintia bisa bebas dari jeratan hukum berkat usaha Papanya yang seorang Pengacara hebat. Cintia tak terbukti menyuruh Dito untuk bakar warung Cahaya, karena waktu itu Cintia hanya suruh Dito kerjain Cahaya saja, jadi hanya Dito dan Toni yang kena hukuman. Cintia berambisi mau merebut hati Dimas lagi, tapi malah kabar pahit yang didapat, ternyata Dimas mau melamar Cahaya.

Cintia harus merebut Dimas dan menyingkirkan Cahaya, tapi Cintia mau ‘’main cantik’’. Cintia tak mau kelihatan jahat di depan Dimas, justru Cintia pura-pura sudah tobat dan sangat baik sama Cahaya. Tapi di balik itu, Cintia minta Papanya untuk membebaskan Toni dan Dito dari penjara. Cintia butuh ‘’alat’’ untuk menyingkirkan Cahaya. Apalagi Pak Jamal bapaknya Dito terus-terusan mohon bantuan pada Cintia untuk membebaskan anaknya.

Bagaimana kelanjutan Gadis Pemimpi episode ini?

 

Sudah Pulang Lagi

Gadis Pemimpi
Miniseri SCTV Gadis Pemimpi, episode perdana tayang Senin (2/9/2019) pukul 15.25 WIB (Dok Starvision)... Selengkapnya

Hari itu Dimas sudah dapat ijin Pak Abadi buat datang melamar Cahaya. Cahaya sebenarnya kaget, tak menyangka Dimas betul-betul membuktikan keseriusannya secepat ini, padahal kan Mamanya masih di penjara, dan lagi pula di lubuk hati terdalam, Cahaya belum bisa move on dari Ale. 

Dimas janji ke Cahaya, di hari pernikahan nanti akan memberikan mas kawin sebuah WO besar yang siap dikelola Cahaya. Cahaya sangat senang impiannya selama ini akan terwujud. Tapi baru saja Cahaya ingin menjawab lamaran Dimas, tiba-tiba Ale muncul. Cahaya dan Dimas sangat terkejut, kenapa Ale sudah pulang lagi?

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya