Daniel Mananta Didatangi Boy William, Alasan Mundur dari Ajang Pencarian Bakat Terungkap

Akhirnya Boy William mendatangi kediaman Daniel Mananta. Satu pertanyaan yang mewakili rasa penasaran publik akhirnya dijawab langsung.

oleh Wayan Diananto diperbarui 23 Nov 2020, 08:30 WIB
Diterbitkan 23 Nov 2020, 08:30 WIB
Daniel Mananta. (Foto: Instagram @vjdaniel)
Akhirnya Boy William mendatangi kediaman Daniel Mananta. Satu pertanyaan yang mewakili rasa penasaran publik akhirnya dijawab langsung. (Foto: Instagram @vjdaniel)

Liputan6.com, Jakarta Daniel Mananta membuat keputusan mengejutkan, yakni tak lagi menjadi pemandu acara ajang pencarian bakat yang membesarkan kariernya selama beberapa tahun terakhir.

Boy William ditunjuk sebagai pengganti. Baru-baru ini, Boy William sowan ke kediaman Daniel Mananta untuk bersilaturahmi. Boy William menanyakan alasan Daniel Mananta mundur.

“Enggak tahu ya, gue mungkin merasa gue sayang banget sama the brand Indonesian Idol,” aku Daniel Mananta seraya mengakui program tersebut membesarkan namanya hingga di fase yang sekarang.

Dan Itu Benaran Terjadi

Daniel Mananta. (Foto: Instagram @vjdaniel)
Daniel Mananta. (Foto: Instagram @vjdaniel)

Daniel Mananta ingat betul, petinggi Freemantlemedia memberi tahu, setelah memandu acara ini hidupnya tak akan sama lagi. Anak kecil hingga kakek-nenek akan mengenalinya sebagai figur publik.

“Dan itu benaran terjadi,” ungkap Daniel Mananta. Bintang Rumah Dara dan A Man Called Ahok menyukai dampak program ini terhadap popularitasnya. Selain itu, Daniel Mananta jadi saksi perkembangan karier banyak orang.

Kursi VVIP

Daniel Mananta dalam unggahan Boy William. (Foto: YouTube Boy William)
Daniel Mananta dalam unggahan Boy William. (Foto: YouTube Boy William)

“Selain gue mendapat kehormatan yang luar biasa untuk duduk di kursi VVIP yang paling depan dalam barisan, melihat seorang Marion Jola yang dari Kupang menjadi seorang artis seperti sekarang ini,” paparnya panjang.

Ini disampaikannya dalam video “Indonesian Idol Terungkap Sampai Daniel Mananta Keluar! Ternyata…” yang mengudara di kanal YouTube Boy William, Minggu (22/11/2020).

 

Ketika Lo Jatuh Cinta

Daniel Mananta. (Foto: Instagram @vjdaniel)
Daniel Mananta. (Foto: Instagram @vjdaniel)

“Nah ketika lo jatuh cinta dengan sesuatu, kalau misalnya gue posesif itu bukan cinta namanya,” Daniel Mananta berpendapat. Belakangan, penonton acara tersebut makin muda. Daniel Mananta tahu diri.

“Gue merasa alangkah baiknya kalau host-nya itu seseorang yang bisa relevan ke anak muda. Actually, di tahun 2019 akhir, gue kayak sudah memutuskan sih dan itu masih (di babak) eliminasi kali,” kenang bintang sinetron I Love U Boss

We Need a New Face

Daniel Mananta Resmi Pamit Jadi Pemandu Acara Ajang Pencarian Bakat Menyanyi
Daniel Mananta Resmi Pamit Jadi Pemandu Acara Ajang Pencarian Bakat Menyanyi. (instagram.com/vjdaniel)

Momen di akhir tahun 2019 meneguhkan komitmen Daniel Mananta untuk sampai di musim ke-10 saja. Ia membantu mencari sosok yang tepat untuk meneruskan perjuangannya mengawal ajang pencarian bakat ini.

“Setelah itu, we need a new face. Dan gue enggak tahu siapa wajah baru ini tapi kalau misalnya lo pengin nanya rekomendasi gue. Cuma satu nama di kepala gue,” beri tahu Daniel Mananta. “Kamulah orangnya,” pungkasnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya