Profil Ardhito Pramono, Musikus dan Juga Aktor yang Terjerat Kasus Narkoba

Polres Metro Jakarta Barat mengamankan pablik figur berinisial AP alias Ardhito Pramono.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 12 Jan 2022, 16:22 WIB
Diterbitkan 12 Jan 2022, 16:22 WIB
[Fimela] Ardhito Pramono
Ardhito Pramono, aak band bernama Kale di film NKCTHI. (Instagram/ardhitopramono)

Liputan6.com, Jakarta - Polres Metro Jakarta Barat mengamankan publik figur berinisial AP alias Ardhito Pramono terkait dugaan penyalahgunaan narkoba.

Aktor sekaligus musikus itu diamankan pihak kepolisian saat berada di kediamannya di kawasan Jakarta Timur.

Kabar penangkapan Ardhito Pramono dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Metro, Kombes Pol Endra Zulpan. "Iya (AP adalah Ardhito Pramono) benar," kata Zulpan kepada wartawan, Rabu (12/1/2022).

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Profil Ardhito Pramono

Ardhito Pramono
Penyanyi Ardhito Pramono beraksi pada Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2020 di Jakarta, Sabtu (29/2/2020). Ardhito membawakan sejumlah lagu seperti Bila, Bitter Love, dan Fake Optics. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Ardhito Pramono memiliki nama lengkap Ardhito Rifqi Pramono yang lahir di Jakarta pada 22 Mei 1995.

Pria 26 tahun itu mengawali karier sebagai seorang musikus sejak tahun 2013. Ia telah menelurkan beberapa single bergenre jazz di antaranya "Fake Optics", "Cigarette of Ours", "Sudah", "I Just Couldn’t Save You Tonight", dan "Fine Today".


Penghargaan Musik

7 Potret Ardhito Pramono, Aktor sekaligus Musisi yang Ditangkap Terkait Kasus Narkoba
Ardhito Pramono (Sumber: Instagram/ardhitopramono)

Total ada 5 album mini yang telah dibuat Ardhito Pramono. Lewat karya-karyanya itu, ia berhasil menyabet beberapa penghargaan di ajang Anugerah Musik Indonesia pada 2018, 2019, 2020 dan 2021.


Film dan Web Series

7 Potret Ardhito Pramono, Aktor sekaligus Musisi yang Ditangkap Terkait Kasus Narkoba
Ardhito Pramono (Sumber: Instagram/ardhitopramono)

Selain di dunia musik, Ardhito Pramono juga piawai dalam berakting. Maklum ia sempat menempuh pendidikan di JMC Academy Australia dengan jurusan perfilman.

Beberapa film telah dimainkan oleh Ardhito Pramono yakni Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (2020), Story of Kale: When Someone's in Love (2020), Story of Dinda: Second Chance of Happiness (2021), Dear Nathan: Thank You Salma (2022).

Tak hanya film, Ardhito pernah bemain dalam web series berjudul Cerita Tentang Menyudahi (2021).

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya