Putra Siregar Menyanggupi Persyaratan Septia Yetri Opani, Sepakat Rujuk Tepat di Hari Valentine

Putra Siregar akhirnya menyanggupi semua syarat yang diajukan oleh Septia Yetri Opani.

oleh Liputan6.com diperbarui 14 Feb 2023, 18:00 WIB
Diterbitkan 14 Feb 2023, 18:00 WIB
Masuk MURI Sembelih 1.100 Hewan Kurban, Ini 6 Potret Putra Siregar Bareng Istri
Putra Siregar dan istri. (Instagram/@putrasiregarr17)

Liputan6.com, Jakarta Kabar bahagia datang dari pasangan Putra Siregar dan Septia Yetri Opani. Keduanya sepakat untuk rujuk dan kembali membina rumah tangga bersama.

Putra Siregar pun menyanggupi semua syarat yang diajukan Septia Yetri Opani. Ke depannya, mereka masih menunggu keputusan hakim, mengingat Septia masih belum mencabut gugatannya.

"InsyaAllah kita rujuk. Tapi tetap tunggu putusan pengadilan, karena saya kan masih tergugat dan istri saya penggugat," ujar Putra Siregar kepada wartawan di Pengadilan Agama Jakarta Timur, Selasa (14/2/2023).

"Kecuali istri saya langsung mencabut gugatannya. Ya mungkin istri merasa aman (belum dicabut) jadi menunggu prosesnya. Ya, saya ikutilah," tambahnya.

 


Telah Menandatangani Persyaratan Rujulk

Putra Siregar
Putra Siregar di Pengadilan Agama Jakarta Timur, Selasa (14/2/2023). (Dok. via M. Altaf Jauhar)

Di hadapan mediator, Putra mengaku telah menandatangani persyaratan rujuk yang diajukan Septia. Putra berharap dapat istikamah menjalankan permintaan istrinya.

"Tadi saya tanda tangan kan, dan difoto juga. Mudah-mudahan saya istiqomah, sanggup mengabulkan apa yang diinginkan istri," ungkapnya.

 


Alasan Septia Mau Rujuk

Jarang Pamer Harta, Ini 6 Potret Septia Siregar Istri Putra Siregar
Potret istri Putra Siregar yang jarang tersorot, tak gemar pamer harta. (Sumber: Instagram/septiasiregar17)

Pada kesempatan yang sama, Septia mengungkap alasannya bersedia rujuk dengan Putra. Pasalnya, sang suami menyanggupi hampir semua persyaratan yang ia ajukan.

"Karena hampir semua syarat dipenuhi Bang Putra. Itu juga demi kebaikan aku dan keluarga. (Cabut gugatan) mungkin setelah akta perdamaian keluar," ucap Septia.

 


Tepat di Hari Valentine

Menariknya, perdamaian Putra dan Septia terjadi tepat di Hari Valentine. Menurut Putra, semua itu sudah menjadi suratan takdir Ilahi.

"Iya ya, benar ya (Valentine). Allah yang setting, kali," ucap Putra Siregar. (Liputan6.com/M. Altaf Jauhar)

Infografis Journal_10 Provinsi dengan jumlah perceraian tertinggi di Indonesia pada 2021
Infografis Journal_10 Provinsi dengan jumlah perceraian tertinggi di Indonesia pada 2021 (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya