Liputan6.com, Tablet Surface Pro 3 adalah senjata andalan baru Microsoft untuk bertarung di pasar tablet. Bahkan sebelum tablet tersebut diumumkan pada pekan lalu, ada beberapa perusahaan besar yang menyatakan ketertarikannya untuk membeli.
Menurut yang dilansir Softpedia, Panos Panay yang bertanggungjawab di divisi Surface Microsoft mengatakan, BMW Group dan Coca-Cola telah menjajaki kesepakatan dengan Microsoft mengenai kesepakatan potensial sebelum perangkat tersebut diluncurkan pada 20 Mei 2014.
Kemungkinan besar kedua perusahaan ingin membeli tablet Surface Pro 3 untuk para karyawan mereka. Sayangnya tidak diketahui jumlah unit yang akan dibeli kedua perusahaan. Namun diprediksi ribuan unit akan dikirim ke BMW Group dan Coca-Cola dalam beberapa bulan mendatang.
Panay menegaskan bahwa Microsoft tidak menghubungi perusahaan lain untuk menguji Surface Pro 3. Sebaliknya, perusahaan-perusahaan itu sendiri yang bertanya ke Microsoft mengenai kemungkinan membuat tablet yang bisa menggantikan laptop mereka.
"Meski kami 'menyembunyikan' Surface Pro 3 sebelum pengumuman, kami menunjukkan tablet tersebut ke beberapa perusahaan yang menginginkan tablet yang bisa menggantikan laptop," tuturnya.
"Kami senang karena BMW Group, Coca-Cola, dan LVMH - Moet Hennessy Louis Vuitton, melihat tablet ini sebagai perangkat inti bagi mereka," sambungnya.
Surface Pro 3 sendiri saat ini diposisikan sebagai pengganti laptop, yang didukung ukuran layar 12 inci dan hardware kuat yang bisa menyuguhkan performa seperti notebook. Tablet ini memiliki RAM 8 GB dan ruang penyimpanan hingga 512 GB.
Tablet ini sedang dalam proses pre-order dan akan dikapalkan mulai Juni atau Agustus.
BMW & Coca-Cola Borong Tablet Surface Pro 3
Kemungkinan besar kedua perusahaan ingin membeli tablet Surface Pro 3 untuk para karyawan mereka.
diperbarui 27 Mei 2014, 09:11 WIBDiterbitkan 27 Mei 2014, 09:11 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jika Disuruh Pilih NU atau Muhammadiyah, Gus Baha Pilih Mana?
Polri Kerahkan 1.500 Personel Amankan Malam Tahun Baru, 12 Titik Ini Jadi Fokus Penjagaan
5 Orang Didakwa Terkait Kematian Liam Payne di Argentina, Termasuk Teman Dekatnya
Libur Akhir Tahun Menikmati Keindahan Alam Panyaweuyan Majalengka
Merayakan Tahun Baru 2025, Boleh atau Tidak Menurut Hukum Islam?
KPK: Silakan Hasto Kristiyanto Mengelak, tapi Kami Akan Sajikan Bukti
Begini Tips Membeli Tas Birkin yang Tidak Mahal Menurut Direktur Artistik Hermes
Tetap Berkarya Meski Terkurung, Ini 7 Penjara yang Pernah Ditempati Pramoedya Ananta Toer
Awan di Bumi Makin Kecil Buat Udara Makin Panas
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Selasa 31 Desember 2024
Link Live Streaming Liga Inggris Manchester United vs Newcastle United, Mau Mulai di Vidio
Prabowo Jengkel dengan Penyelundupan: Kalau Perlu Kita Tenggelamkan Kapalnya