Hacker Jahili Forum Evernote

Evernote mengatakan bahwa hacker mencuri data profil, hash password, alamat email, dan tanggal lahir.

oleh Andina Librianty diperbarui 17 Jun 2014, 20:00 WIB
Diterbitkan 17 Jun 2014, 20:00 WIB
Hacker Jahili Forum Evernote
Evernote mengatakan bahwa hacker mencuri data profil, hash password, alamat email, dan tanggal lahir.

Liputan6.com, Jakarta - Forum Evernote yang memiliki 164.644 anggota telah menjadi korban peretasan. Walhasil, layanan catatan dan pengarsipan itu mengirim email kepada pengguna, yang berisi himbauan agar mereka mengubah password jika menggunakan data yang sama di situs lain.

Dilansir ZDNet, Selasa (17/6/2014), Evernote mengatakan bahwa hacker mencuri data profil, hash password, alamat email, dan tanggal lahir. Namun jumlah pengguna yang menjadi korban tidak diungkapkan.

Selain itu, Evernote menegaskan bahwa layanan Evernote yang memiliki jaringan terpisah dari forum, tidak terpengaruh dan data-data pengguna juga aman.

"Kami tidak menyimpan password Evernote di server forum diskusi dan Anda tidak perlu mengubahnya," jelas Evernote dalam keterangan di forum tersebut.

Namun perusahaan meminta pengguna yang membuat password di forum lama Evernote pada 2011 atau sebelumnya, untuk mengubah password mereka.

"Jika Anda menggunakan password yang sama di layanan lain (pada 2011 dan sebelumnya), sebaiknya password itu diubah. Untuk semua anggota forum yang lain, hanya alamat email dan tanggal ulangtahun yang dicuri," jelas perusahaan.

Sejumlah pengguna yang diinformasikan oleh Evernote, ternyata menanggapi peretasan ini dengan tenang. Hal ini terlihat dari postingan yang dikutip ZDNet di forum tersebut.

"Beberapa tahun lalu pelanggaran data mungkin menyebabkan kepanikan. Sekarang saya tidak merasa terlalu mengejutkan," tulis konsultan sekaligus anggota forum, Wayne Schulz.

Menurut Schulz, dia tidak lagi menggunakan password yang sama di setiap layanan internet. "Hacker yang menyerang sebuah situs, lebih sering berusaha mendapatkan username dan password dengan harapan pengguna menggunakan identitas yang sama di situs lain," sambungnya.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya