Liputan6.com, Jakarta - Kamu ingin memainkan konsol favorit atau handheld di perangkat Android? Jika ya, emulator berikut ini bisa kamu gunakan untuk bernostalgia memainkan konsol gim lawas, seperti GBA, N64, DS, Sega Genesis, NES, dan PS1.
Baca Juga
Advertisement
Untungnya, Google Play Store dipenuhi beragam emulator yang bisa diunduh ke smartphone atau tablet kamu. Sayang, tak semua emulator dapat digunakan dan berfungsi dengan baik.
Untuk membantu kamu, Tekno Liputan6.com merangkum 5 emulator gim terbaik di Google Play Store. Simak rangkumannya berikut ini.
1. ClassicBoy Emulator
Bagi pencinta konsol atau perangkat lawas seperti GameBoy Advance, Nintendo 64, GameBoy Classic, GameBoy Color, NES, PS1, SNK, dan Sega Genesis, emulator ini dapat menjadi pilihan.
Lewat emulator ini, kamu dapat menyesuaikan dan mengatur kontroler saat akan memainkan gim dengan mudah. Tak hanya itu, kamu juga dapat menyesuaikan gestur di layar smartphone hingga mengendalikan sensor.
2. DraStic DS Emulator
Meski tak mendukung banyak konsol atau handheld lawas seperti emulator sebelumnya, DraStic DS merupakan salah satu emulator terbaik di Android untuk memainkan gim-gim Nintendo DS.
Menariknya, pengguna yang memiliki smartphone berspesifikasi tinggi dapat meningkatkan kualitas grafis 3D gim yang dimainkan. Tak hanya itu, pengguna juga bisa mengubah orientasi (tampilan portrait atau landscape).
Pengembang juga memberikan akses ke gamer yang ingin menggunakan database kode cheat untuk memberikan pengalaman unik saat bermain gim.
Tonton video menarik berikut ini:
FPse hingga MegaN64
3. FPse for Android
FPse merupakan salah satu emulator paling sederhana untuk perangkat Android. Dapat memainkan mayoritas gim-gim yang pernah dirilis di PS1, emulator ini dapat kamu beli dengan harga Rp 45 ribuan.
Untuk bisa main gim-gim PS1, kamu hanya perlu file ISO yang disimpan di dalam smartphone. Mengoptimalkan OpenGL, kualitas grafis gim pun cukup baik.
4. PPSSPP Gold
Sebelum smartphone mampu menjalankan gim dengan grafis 3D mumpuni, PSP merupakan perangkat dambaan gamer yang ingin tetap bermain gim selagi di jalan.
Meluncur di pasaran pertama kali pada tahun 2004, kejayaan PSP seakan hilang dengan kemampuan hardware smartphone yang sanggup memainkan gim HD. Bagi kamu yang kangen dan penasaran bermain gim PSP, emulator ini merupakan pilihan yang tepat.
5. MegaN64
Ingin main gim Nintendo64 di smartphone atau tablet kamu? Atau kangen dengan petualangan lawas Link dan Mario?
Jika ya, MegaN64 harus kamu coba karena ini merupakan salah satu emulator N64 terbaik di Android. Selain itu MegaN64 dapat kamu unduh ke smartphone secara gratis loh.
(Ysl/Why)
Advertisement