Liputan6.com, Jakarta - Asus mengumumkan program Merdeka Festival untuk produk ROG Phone 5s. Lewat program ini, Asus memberikan penawaran menarik bagi konsumen yang membeli ROG Phone 5s pada 8 hingga 31 Agustus 2022.
Penawaran tersebut berupa cashback hingga Rp 2.000.000 dan merchandise unik kolaborasi antara ROG X Free Fire.
Baca Juga
Menurut Asus Regional Director Asia Tenggara Jimmy Lin, program ini hadir untuk menyambut momen spesial Hari Kemerdekaan Indonesia. Selain itu, potensi peningkatan pasar game mobile dan smartphone juga masih sangat besar di Indonesia.
Advertisement
"Harapan kami melalui tawaran spesial di bulan kemerdekaan ini dapat menjadi jawaban terhadap kebutuhan high-end smartphone bagi gamer di Indonesia," tuturnya dalam keterangan resmi yang diterima, Selasa (16/8/2022).
Program ini tersedia terbatas untuk pembelian ROG Phone 5s dengan kapasitas RAM 8GB dan 12GB. Konsumen bisa mendapatkan penawaran ini secara ekslusif di sejumlah mitra penjualan resmi Asus, seperti Erafone, Asus Mobile Official Store Tokopedia, JD.ID, Asus Online Store, dan Asus Authorized Partners.
Untuk diketahui, ROG Phone 5s pertama kali meluncur di Indonesia pada Desember 2021. Smartphone ROG terbaru ini didukung dengan chipset Snapdragon 888 Plus 5G.
ROG Phone 5s dibekali dengan sistem pendingin GameCool 5 untuk mengaktifkan kinerja maksimum yang berkelanjutan. Dari sisi tampilan, smartphone ini memiliki touch sampling rate hingga 360 Hz dan menggunakan layar Samsung E4 AMOLED.
Asus juga bekerja sama dengan Pixelworks untuk memberikan tampilan visual berkualitas tinggi dan layar yang dilindungi Corning Gorilla Glass Victus. ROG Phone 5s memiliki sistem kontrol AirTrigger 5 dan AeroActive Cooler 5.
Perangkat ini juga memiliki fitur sensor sentuh belakang tersembunyi, yang menyediakan fungis pemicu L2/R2. Sebagai pendukung performanya, smartphone gaming ini memiliki baterai berkapasitas 6.000mAh.
ROG Phone 5s menjalankan ROG UI berbasis Android 11. Untuk kamera, smartphone ini memiliki kamere belakang yang terdiri dari lensa utama 64MP, lensa ultrawide 13MP, serta lensa 5MP. Kebutuhan selfie diserahkan pada kamera depan 24MP.
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Harga Beserta Spesifikasi Asus ROG Phone 6 dan ROG Phone 6 Pro
Di sisi lain, Asus telah resmi mengumumkan kehadiran ROG Phone 6 dan ROG Phone 6 Pro pada pekan lalu. Kedua HP gaming baru ini dilengkapi dengan chipset terbaru Qualcomm, yakni Snapdragon 8 Plus Gen 1.
Sama seperti seri sebelumnya, perbedaan ROG Phone 6 versi standar dengan model Pro adalah RAM dan kemampuan memprogram tampilan di layar belakang bodi. ROG Phone Pro dilengkapi RAM 16GB, sedangkan versi standar hadir dalam pilihan RAM 12GB dan 16GB.
Sementara untuk spesifikasi lain, keduanya tidak berbeda jauh. Baik ROG Phone 6 dan ROG Phone Pro sama-sama memiliki layar AMOLED berukuran 6,78 inci dengan refresh rate 165Hz.
Meski hadir dengan refresh rate tinggi, Asus memungkinkan pengguna untuk mengubah refresh rate ke 60Hz, 90Hz, 120Hz, atau 144Hz. Untuk media penyimpanan, kapasitas memori yang tersedia adalah 256GB dan 512GB.
Asus juga melakukan perubahan besar pada sistem pendingin di seri ROG Phone 6. Dengan peningkatan ini, Asus mengklaim mampu menurunkan temperatur ponsel hingga 10 derajat celcius.
Serupa dengan model sebelumnya, Asus juga menyematkan tombol ultrasonic AirTrigger. ROG Phone 6 hadir dengan dua speaker yang menghadap ke depan, tiga mikrofon, spatial audio Dirac Virtuo, serta audio jack 3,5mm.
Advertisement
Sertifikasi IPX4
Yang menarik, Asus kini menyertakan sertifikasi IPX4, sehingga perangkat ini tahan cipratan air. Soal kamera, lensa utama ROG Phone hadir dengan sensor Sony IMX766 beresolusi 50MP ditambah lensa ultrawide 13MP dan lensa makro 5MP.
Urusan selfie diserahkan pada kamera depan beresolusi 12MP. ROG Phone 6 Pro dan ROG Phone 6 dibekali baterai berkapasitas 6.000mah.
Asus menyediakan dua port pengisian daya USB-C yang berada di bagian bawah dan samping bodi. Dari sisi software, smartphone ini menjalankan ROG UI dan Zen UI berbasis Android 12.
Soal harga, ROG Phone Pro dibanderol mulai dari 1.299 euro atau sekitar Rp 20 juta, sedangkan varian standar dijual mulai 999 euro atau sekitar Rp 15 juta. Namun untuk sekarang, Asus belum mengungkap kapan smartphone ini akan tersedia di pasaran.
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Asus Luncurkan ExpertBook B7 Flip, Laptop 5G Pertama di Indonesia
Sebelumnya, Asus resmi meluncurkan laptop 5G pertamanya di Indonesia, yakni ExpertBook B7 Flip (B7402). Laptop ini diperkenalkan sebagai perangkat bisnis yang ditujukan untuk para profesional.
"Era laptop 5G telah dimulai di Indonesia melalui kehadiran ExpertBook B7 Flip," tutur Asus Regional Director Southeast Asia, Jimmy Lin dalam keterangan resmi yang diterima, Kamis (9/6/2022).
Menurut Jimmy, ExpertBook B7 Flip merupakan laptop terbaik bagi para profesional yang membutuhkan perangkat untuk menunjang mobilitas dan produktivitas sehari-hari.
Asus ExpertBook B7 Flip merupakan laptop convertible yang memungkinkan layarnya diputar sejauh 360 derajat. Karenanya, laptop 5G ini dapat digunakan untuk berbagai skenario, seperti mode clamshell, mode tent, dan tablet.
Dipersenjatai 11th Gen Intel Core yang terintegrasi dengan Intel Iris Xe Graphics, ExpertBook B7 Flip juga dibekali dengan RAM DDR4 berkapasitas 16GB dan penyimpanan PCIe SSD berkapasitas hingga 1TB.
Selain itu, laptop ini juga hadir dengan bodi yang telah diperkuat struktur khusus berbahan magnesium alumunium dan sudah mengantongi sertifikasi uji ketahanan berstandar militer MIL-STD 810H.
Sebagai pendukung keamanan, laptop bisnis ini telah dilengkapi modul Trusted Platform Module (TPM) 2.0 sebagai chip yang dapat menyimpan password dan kunci enkripsi agar tetap aman.
Asus juga menyematkan pelindungi fisik privacy shutter pada webcam untuk menjaga keamanan dan privasi pengguna. Asus ExpertBook B7 Flip juga menjadi bagian dari ekosistem Asus Business yakni solusi komprehensif untuk meningkatkan produktivitas.
Untuk pasar Indonesia, harga Asus ExpertBook B7 Flip mulai dari Rp 31.488.000. Dengan Asus Business, pelaku bisnis dan instansi dapat memanfaatkan layanan ekstra seperti Warranty Extention hingga lima tahun.Â
(Dam/Isk)
Advertisement