Liputan6.com, Solo - FX Hadi Rudyatmo kembali berniat menjadi walikota Solo. Ia mendaftar ke KPUD setempat.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Rabu (29/7/2015), pada Pilkada 2015 Kota Solo ini terdapat dua pasang calon, masing-masing pasangan Petahana Hadi - Achmad Purnomo dari PDI Perjuangan. Dan, Anung-Fajri, pasangan yang diusung Partai Koalisi Solo Mersama, dari Partai Golkar, Gerindra, PKS, Demokrat dan PAN.
Banyak wajah lama yang kembali ikut bertarung dalam Pilkada serentak 2015 mendatang. Sebut saja Tri Rismaharini bersama Wisnu Shakti Buana, yang kembali mencalonkan diri sebagai walikota dan wakil walikota Surabaya, Jawa Timur.
Sementara itu Walikota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany juga memutuskan maju lagi sebagai calon Petahana walikota Tangsel.
Dari dunia selebritus siapa yang tak kenal raja kuis Helmy Yahya? raja kuis ini memutuskan terjun ke dunia politik, mendaftarkan diri sebagai calon bupati Ogan Ilir ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD), berpasangan dengan anak wakil Gubernur Sumsel Muchendi Mahzareki.
Ketenaran vokalis Pasha Ungu juga menjadi modal. Pemilik nama asli Sigit Purnomo said ini maju sebagai calon wakil walikota Palu. Bersama hidayat yang menjadi calon walikota, Pasha Ungu diusung PKB dan PAN.
Pendaftaran Pilkada serentak 2015 telah ditutup. Komisi Pemilihan Umum (KPU) mencatat total 705 pasangan dari 269 daerah siap maju Pilkada serentak 9 Desember mendatang. Namun KPU memberikan kesempatan bagi 11 daerah yang baru memiliki satu pasangan calon yang mendaftar. Dan 1 daerah belum ada calon pendaftar untuk melakukan pendaftaran gelombang ke-2 pada 1-3 Agustus 2015 atau diundur tahun 2017. (Dan/Yus)
Advertisement