Liputan6.com, Palembang - Pembangunan infrastruktur di Palembang meningkat jelang Asian Games 2018. Salah satunya ialah rencana pembangunan mal bawah tanah kedua di Palembang yang akan berdiri di Jalan POM IX berdampingan dengan Gedung Olah Raga (GOR) Palembang Sport City Center (PSCC).
Calon investor kuat proyek tersebut ialah Harvest Land. Investor itu sebelumnya menjadi penanggung jawab pembangunan Mal Palembang Icon pada 2012 lalu yang didirikan untuk menyambut Sea Games ke-26.
"Dalam menyambut Asian Games 2018, kami berencana bangun mal yang lebih besar dan berkelas lagi. Bentuknya undermall, di bawah tanah dan akan terkoneksi dengan Palembang Icon. Bentuk, luasan dan besarannya akan sama," ujar Presiden Direktur Harvest Land Jimmy Untoro, Rabu (25/11/2015).
Baca Juga
- KOI Segera Kebut Persiapan Venue Asian Games 2018
- Lihat Syahrini Ajak Raja dan Ratu Berbelanja ke Mal
Bangunan mal akan terdiri dari 4 lantai dan 1 basement. Basement itu akan difungsikan sebagai supermarket dan tempat parkir. Pengerjaan mal akan dimulai pada Januari 2016 dan ditargetkan selesai pada 2017 mendatang.
Sementara itu, Kepala BPKAD Sumatera Selatan (Sumsel) Laonma PL Tobing SE Ak mengatakan, rencana pembangunan itu akan masuk pada sistem built operate transfer (BOT) selama 30 tahun.
"Selain menambah investasi bagi Sumsel, ini juga menjadi peluang kerja bagi masyarakat Sumsel," jelas Laonma. (Din/Mut)