Liputan6.com, Jakarta - Kalangan pengusaha meminta kedua pasang calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) yang maju pada pemilihan presiden (pilpres) tahun ini untuk fokus membenahi kepastian hukum dan otonomi daerah.
Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) Sofjan Wanandi mengatakan, salah satu hal yang penting untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi adalah adanya kepastian hukum terutama pada bidang investasi. Dengan kepastian hukum ini, investor yang ingin menanamkan modalnya akan punya kepercayaan lebih terhadap iklim investasi di Indonesia.
"Selama ini, hukum kita banyak yang bertentangan satu sama lain Kalau itu tidak dibereskan bagaimana mau menumbuhkan iklim investasi. Kalau kedua capres memperhatikan itu, baru para investor punya keyakinan untuk berinvestasi dalam jangka panjang," ujarnya kepada Liputan6.com di Jakarta, Minggu (25/5/2014).
Selain soal kepastian hukum, kedua pasangan capres dan cawapres juga diminta untuk membereskan masalah otonomi daerah yang selama ini dianggap tidak memiliki struktur yang jelas dan kebablasan.
"Kami minta agar jelas strukturnya di daerah, sekarang masing-masing jalan sendiri-sendiri. Akhirnya banyak kepala daerah yang masuk penjara gara-gara penyelewengan dan korupsi. Ini harus dikoordinasikan," lanjut dia.
Menurut Sofjan dengan pembenahan pada kedua bidang tersebut, maka akan membuat investasi tumbuh dengan baik serta memberikan kenyamanan bagi investor untuk menanamkan modalnya di Indonesia.
"Kalau hukum dan otonominya tidak jelas, orang akan enggan berinvestasi jangka panjang di indonesia. Mereka mainnya pada investasi jangka pendek saja, ujung-ujungnya kita akan lebih banyak impor dari pada ekspor. Jokowi dan Prabowo harus berani soal itu," tandas Sofjan. (Dny/Gdn)
Tingkatkan Investasi, Jokowi dan Prabowo Diminta Benahi Hukum
Kedua pasangan capres dan cawapres juga diminta untuk membereskan masalah otonomi daerah.
diperbarui 25 Mei 2014, 18:32 WIBDiterbitkan 25 Mei 2014, 18:32 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pilkada Lampung 2024, Ini Kata Pengamat Hukum
Ketika KH Saifuddin Zuhri Ketahuan Menggunjing Mbah Mangli, Karomah Wali
Terganjal Persyaratan D4 dan S1, Nasib 249 Ribu Guru Non-ASN di Indonesia Terancam Tak Dapat Tunjangan Sertifikasi
Prabowo Subianto: Kita Harus Jaga Uang Rakyat
Mengenal ENIAC Komputer Pertama di Dunia
Pusung Tagel, Gelung Tradisional Wanita Bali yang Menggambarkan Kedewasaan
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 30 November 2024
Dengan Kedekatan, Cara Mbak Ita Cegah Kenakalan Remaja di Kota Semarang
Prabowo: Bukan Saya yang Dihormati Negara Lain, Tapi Indonesia Disegani
6 Potret Megah Katedral Notre Dame Prancis Usai Direnovasi Besar-besaran Jelang Dibuka Kembali ke Publik
Penambang Pasir di Lampung Tengah Hilang Saat Perbaiki Peralatan di Dasar Sungai
Pelajar IKN Diajak Tingkatkan Kreativitas Konten Melalui Workshop Visual Storytelling ITB