Terjerat Skandal Korupsi, Intip Cara FIFA Cetak Duit

FIFA tercatat mampu menghasilkan pendapatan hingga miliaran dolar AS dalam beberapa tahun terakhir. Bagaimana cara FIFA cetak uang?

oleh Siska Amelie F Deil diperbarui 29 Mei 2015, 13:57 WIB
Diterbitkan 29 Mei 2015, 13:57 WIB
Sepak Bola Indonesia, Hanya Separuh Nafas
FIFA membekukan PSSI sebagai buntut dari campur tangan pemerintah. (AFP Photo/Fabrice Coffrini)

Liputan6.com, New York - Kasus skandal korupsi kini tengah mengguncang Badan pengurus sepakbola dunia, Federation Internationale de Football Association (FIFA) yang melibatkan sejumlah pejabat tinggi di organisasi tersebut.

Para penyidik di Amerika Serikat (AS) telah menerbitkan surat penangkapan kepada 14 orang pejabat tinggi FIFA. Penyidik di AS dan pihak berwenang di Swiss, markas FIFA, kini tengah melakukan penyidikan terpisah.

Melansir laman CNN Money, Jumat (29/5/2015), FIFA menghasilkan pendapatan hingga miliaran dolar AS dari sponsor, acara TV, dan hak menayangkan World Cup, acara olahraga paling populer di dunia. Lebih dari 3,2 miliar orang di dunia menyaksikan turnamen World Cup 2010 di Afrika Selatan.

Bahkan jumlah penonton yang menyaksikan World Cup di Brazil pada 2014 jauh lebih banyak lagi. Lebih jelasnya, berikut cara FIFA mencetak uang:

1. Pendapatan gendut

FIFA menghasilkan pendapatan senilai US$ 5,7 miliar dalam empat tahun terakhir hingga World Cup 2014 digelar. Sepanjang tahun ini saja, FIFA telah sukses menghasilkan pendapatan senilai US$ 2 miliar, tapi World Cup di Brazil yang mendorong pendapatannya.

2. World Cup (Piala Dunia)

Acara Piala Dunia yang digelar pada 2014 menghasilkan untung hingga US$ 2,6 miliar, jumlah yang sangat mengesankan bagi FIFA. Total laba semakin besar saat final antara Jerman dan Argentina ditayangkan. Sebanyak satu miliar orang tercatat menyaksikan pertandingan yang digelar di Brasil tersebut.

3. Hak penayangan media

Penjualan hak penayangan televisi juga menghasilkan untung besar bagi FIFA, sebesar US$ 2,4 miliar dari total penghasilan World Cup Brasil. Pendapatan tersebut digabungkan dengan hak pemasaran mencapai total US$ 4 miliar untuk FIFA.

Selanjutnya

4. Penjualan tiket

Hak penjualan tiket pada World Cup menambah pendapatan FIFA sebesar US$ 527 juta. Lebih dari 11 juta tiket juga terjual untuk pertandingan di Afrika Selatan pada 2010.

5. Sponsor

FIFA tercatat memiliki enam perusahaan besar sebagai sponsor dalam empat tahun hingga 2014 yaitu Adidas, Coca-Cola, Hyundai, Emirates, Sony dan Visa. Emirates dan Sony tidak memperbarui kontrak kerjasama yang berakhir tahun lalu.

FIFA juga kini menambah empat perusahaan besar sebagai partner resminya.

6. Gaji

FIFA juga menarik bayaran senilai US$ 88 juta tahun lalu termasuk US$ 40 juta untuk 13 pejabat tertingginya. Hingga saat ini belum ada data tentang berapa gaji Presiden FIFA Sepp Blatter.

7. Investasi sepakbola

Sebagian dari pendapatan FIFA diraih dari investasi sepakbola di seluruh dunia. FIFA menghabiskan sekitar US$ 1 miliar untuk infrastruktur, fasilitas olahraga, perlengkapan dan pelatihan antara 2011-2014.

(Sis/Ndw)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya