5 Tips Menjalani 'Me Time' Tanpa Kuras Kantong di Tengah Pandemi

Ada beberapa hal yang sebenarnya bisa Anda lakukan di rumah untuk melepas stres.

oleh Pipit Ika Ramadhani diperbarui 25 Jul 2020, 08:00 WIB
Diterbitkan 25 Jul 2020, 08:00 WIB
Me Time
Tips Seimbangkan Kehidupan Pribadi, Bekerja dan Istirahat. Sumber : snowyspace.com.

Liputan6.com, Jakarta Pandemi Covid-19 yang melanda dunia membuat sebagian besar orang harus menghabiskan banyak waktu di rumah dan menjaga jarak. Aktivitas ini ampuh menjaga kesehatan tubuh, tapi secara mental seringkali menimbulkan stres dan kecemasan.

Meskipun saat ini kebijakan kenormalan baru sudah diberlakukan, tapi masih banyak perusahaan atau orang yang memilih bekerja dari rumah. Banyak juga yang terpaksa berada di rumah akibat pemutusan hubungan kerja.

Apapun kondisinya, menghabiskan banyak waktu di rumah tentu membosankan. Terlebih bagi orang dengan kepribadian ekstrovert. Apalagi jika kondisinya harus terpisah jarak dari keluarga.

Namun demikian, ada beberapa hal yang sebenarnya bisa Anda lakukan di rumah untuk melepas stres. Yakni memanjakan diri dengan mengerjakan beragam hal yang Anda sukai.

Tapi jangan lupa, untuk tetap memperhatikan kocek Anda saat hendak 'me time' di situasi ekonomi yang tidak menentu.

Melansir dari laman Forbes, Sabtu (15/7/2020), berikut hal yang bisa Anda lakukan untuk mengurangi stres saat di rumah selama pandemi.

1. Beli makan di luar

Sekalipun bekerja dari rumah, entah mengapa tetap saja rasanya terlalu lelah dan memakan banyak waktu bila harus masak sendiri. Hal yang praktis adalah memesan makanan dari luar.

Menghabiskan sebagian uang untuk membeli makanan dari restoran terdekat bukanlah pilihan yang buruk. Sebab, ini turut mendukung perekonomian dan membantu menjaga pelaku bisnis kecil tetap bertahan hidup di masa pandemi.

Memesan makanan dari rumah juga membantu memperpendek antrian di supermarket, karena Anda tak perlu lagi belanja bahan makanan. Namun tetap perhatikan penggunaan uang dengan bijaksana, dan mungkin tidak melakukannya terlalu sering.

2. Tingkatkan kualitas internet

Saat ini, internet menjadi hal yang penting untuk mengisi kebosanan karena harus di rumah saja.

Selain untuk sekedar membuka media sosial, internet menjadi hal yang penting untuk tetap terhubung dengan pekerjaan, teman dan keluarga. Atau bahkan untuk memesan makanan, hingga streaming beragam film.

Oleh sebab itu, penting untuk meningkatkan kualitas internet di masa pandemi ini. Tak bisa dipungkiri, kebutuhan penggunaan internet jadi meningkat di tengah masa pandemi.

 

Saksikan video di bawah ini:

3. Pelajari keterampilan baru

Menikmati Momen Me Time
Ilustrasi Momen Me Time Credit: pexels.com/cottonbro

Saat hanya di rumah saja, ada banyak peluang bagus untuk meningkatkan keterampilan yang kini bisa diakses dengan mudah secara online.

Ini adalah kesempatan untuk dapat meningkatan keterampilan. Terlebih jika Anda merupakan salah satu yang terdampak pandemi dari sisi ekonomi.

Di sisi lain, ini juga jadi kesempatan bagi Anda yang mungkin tidak terdampak secara ekonomi, tapi selama ini tidak punya banyak waktu luang untuk mengikuti pembelajaran. Maka kelas online menjadi alternatif saat ini.

Kegiatan ini akan membantu Anda merasakan semangat komunitas. Membantu hilangkan sedikit rasa kesepian ketika harus sendirian di rumah.

4. Gunakan waktu untuk pertemuan virtual dan streaming film

Kini banyak bertebaran layanan video call yang membantu Anda melakukan pertemuan virtual. Anda bisa memanfaatkannya dengan mengikuti beragam webinar yang banyak diselenggarakan secara online, dan gratis terbuka untuk umum. Ini bisa meningkatkan pengetahuan Anda, dan pastinya tetap hemat.

Aplikasi layanan menonton secara streaming juga semakin banyak saat ini, seperti Netflix. Sehingga Anda juga bisa mengisi waktu luang dengan menonton banyak film atau acara lewat aplikasi favorit Anda.

5. Manjakan diri dengan perawatan tubuh

Menghadapi masa-masa penuh tekanan seperti saat ini, Anda bisa memanjakan diri dengan melakukan perawatan tubuh. Meski spa dan salon sedang tutup, Anda tetap bisa merawat tubuh di rumah.

Anda bisa bereksperimen dengan mewarnai rambut. Atau bisa dengan mencoba beberapa mode riasan wajah jika Anda suka dengan makeup.

Perawatan kulit juga bisa Anda lakukan di rumah. Termasuk mandi dengan gaya spa jadi alternatif lain untuk Anda menenangkan diri. Lengkapi momen ini dengan pencahayaan lilin, wewangian aromatherapy, dan bebunyian tang menenangkan.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya