Liputan6.com, Jakarta - Harga beras hari ini terpantau masih terombang-ambing. Pada Sabtu, 4 Februari 2023, perbedaan harga berasĀ di masing-masing daerah pun cukup mencolok untuk komoditas pangan utama ini.
Ambil contoh DKI Jakarta, dimana harga beras untuk semua kualitas kompak turun. Sebaliknya, harga beras nasional secara rata-rata justru masih merah, dengan selisih cukup besar dari yang dijual di Ibu Kota.
Baca Juga
Mengutip data Informasi Pangan Jakarta, Sabtu (4/2/2023), harga beras medium atau IR III (IR 64) di Jakarta secara rata-rata dibanderol Rp 10.282 per kg. Itu turun Rp 175 dibanding 3 Februari 2023.
Advertisement
Senada, beras premium atau beras setra I juga turun menjadi Rp 12.695 per kg, atau terpangkas hingga Rp 336 dari sehari sebelumnya. Sementara beras kualitas pera atau IR 42 juga terpotong Rp 167 menjadi Rp 13.396 per kg.
Sementara mengacu pada laman Panel Harga Badan Pangan Nasional, harga beras secara rata-rata nasional masih tinggi. Untuk beras medium saja dipatok Rp 11.650 per kg, atau naik 0,09 persen (Rp 10) dari hari sebelumnya.
Adapun selisih harga beras medium di DKI Jakarta dan tingkat nasional pada 4 Februari ini lumayan tinggi, yakni Rp 1.368 per kg.
Sedangkan untuk harga beras premium di tingkat nasional sebesar Rp 13.320 per kg, naik 0,30 persen atau Rp 40 per kg dari hari sebelumnya.
Bila dihitung, selisih harga beras premium di pasar Jakarta dan nasional juga masih terbilang tinggi, yakni Rp 625 per kg.
Bulog Jamin Beras Impor Premium Dijual Tak Sampai Rp 10 Ribu Sekilo
Sebelumnya,Ā Gudang Food Station Tjipinang, Jakarta Timur, menerima sekitar 10.000 tonĀ beras imporĀ asal Thailand, dengan kualitas premium. Meski demikian, Direktur Utama Perum Bulog, Budi Waseso menyampaikan untuk beras kualitas premium akan dijual dengan harga beras medium
Saat melakukan kunjung ke Gudang Food Station Tjipinang, Budi menyampaikan harga yang dijual pedagangĀ berasĀ di Pasar Induk Cipinang berkisar Rp8.300 - Rp8.500. Sementara untuk harga beras di tingkat ritel tidak boleh melebihi Rp9.450 per kilogram.
"Saya harap jangan sampai di pedagang jualnya premium, kalau dijual premium bisa Rp12 ribu ke atas nanti enggak menurunkanĀ harga beras. Yang ada di ritel juga ini HET Rp9.450 enggak boleh lebih dari itu," ujar Buwas, nama populer Budi Waseso, Jumat (3/2/2023).
Dia menegaskan, batas harga tertinggi bukan sebagai larangan pedagang untuk mendapatkan keuntungan. Hanya saja, keuntungan yang didapat oleh pedagang dilarang berlebihan.
Ā
Advertisement
Tes Acak
Saat proses pemantauan, Buwas sempat melakukan tes acak untuk membuktikan bahwa beras impor yang tiba di Indonesia memiliki kualitas premium. Indikator beras berkualitas baik yaitu kadar air mencapai maksimal 14 persen. Sementara beras yang dilakukan tes acak mencapai 13,5 persen.
Beras Thailand tersebut merupakan bagian dari jumlah 500.000 ton beras impor. Kebijakan untuk mengimpor beras karena cadangan beras pemerintah (CBP) menipis sementara hasil panen lokal dinilai tidak mampu mencukupi 2,4 juta ton CBP.
Negara pengimpor beras ke Indonesia yaitu, Thailand, Vietnam, Pakistan, dan Myanmar. Diharapkan stok beras impor tersebut dapat habis pada periode Februari-Maret seiring musim panen raya yang diperkirakan akan terjadi pada Maret.
Di akhir pernyataannya, Buwas pun berharap tidak lagi melakukan impor beras.
"Mimpi (impor beras) pun jangan lah cukup ini saja," pungkasnya.