Liputan6.com, Manchester - Niat Manchester United (MU) untuk meminang Victor Valdes bersambut positif. Seperti dilansir BBC, Kamis (8/1/2014), mantan kiper Barcelona tersebut menerima tawaran kontrak berdurasi 18 bulan yang disodorkan klub Liga Premier Inggris itu.
Seperti diketahui, Valdes tikut berlatih bersama MU sejak Oktober 2014 dalam upayanya memulihkan cedera lutut serius. Penampilan gemilang kiper 32 tahun itu selama latihan ternyata telah menarik MU sehingga menawarkan kontrak.
Sebenarnya, Valdes sudah mencapai kesepakatan dengan AS Monaco. Namun, klub Prancis tersebut membatalkan kesepkatan tersebut karena Valdes menderita cedera lutut parah pada 10 bulan lalu. Alhasil, sejak kontraknya bersama barcelona berakhir pada Juni 2013 lalu, Valdes tidak lagi memiliki klub.
Sejauh ini, belum ada pernyataan resmi MU telah meminang Valdes. Namun jika benar bergabung, maka kiper carangan Andres Lindegaard bisa meninggalkan Old Trafford.
Masa Depan De Gea di MU Jadi Pertanyaan
Selain itu, masa depan David De Gea juga menjadi pertanyaan. Seperti diketahui, kiper berusia 24 tahun itu sempat dikaitkan dengan Real Madrid. Tapi, beberapa pemain senior di MU mengatakan kedatangan Valdes tidak akan merusak hubungan baik mereka dengan tim.
De Gea sejauh musim ini selalu menjadi pilihan pertama Manajer Louis van Gaal. Ia hanya kebobolan empat gol. Rekor pertahanannya telah meningkat dibandingkan beberapa bulan terakhir.
Sementara Lindegaard sejak bergabung dengan MU pada Januari 2011 dengan kontra 3,5 juta pound baru bermain 19 kali di Liga Premier Inggris. Begitu juga dengan dua kiper MU lainnya, yakni Sam Johnstone dan Ben Amos. Sam Johnstone dipinjamkan ke Doncaster, sedangkan Ben Amos dapat kritikan pedas dari Louis Van Gaal.
Baca juga:
Diembargo Transfer Pemain, Barcelona Putus Hubungan dengan FIFA
Advertisement