Liputan6.com, Jakarta Liga Champions bagi sebagian besar klub adalah kompetisi yang paling diidam-idamkan. Bisa berkiprah di pertandingan paling elite di Eropa ini, jelas merupakan kebanggaan tersendiri.
Karena itulah, Liga Champions selalu menyuguhkan pertarungan yang menarik dan sarat dengan gengsi. Tim-tim papan atas dari berbagai liga saling berlomba agar bisa meraih mahkota tertinggi di kompetisi antar-klub ini. Â
Musim ini Liga Champions sudah memasuki babak 16 besar. Seperti dilansir dari UEFA.com, ada beberapa statistik menarik terkait tim-tim yang tampil di babak tersebut.
Di antara kontestan yang bakal tampil di fase knock-out ini, ada tiga klub ini belum pernah merasakan kemenangan. Ketiga klub tersebut yaitu FC Basel, Bayer Leverkusen dan Manchester City.
Ketiga klub ini selalui menemui kebuntuan di babak 16 besar dan belum bisa berbicara banyak. Wakil Swiss, Basel, kalah agregat 1-7 dari Muenchen. Pada leg pertama Basel sukses menundukkan Muenchen 1-0. Namun pada laga kedua Basel kalah dengan skor telak 0-7.
Kemudian, Leverkusen. Wakil Bundesliga ini menelan kekalahan dari Liverpool (2004/05), Barcelona (2011/12), serta dari Paris Saint Germain (2013/14).
Dan, yang tak kalah mengenaskan adalah nasib yang dialami tim besar Liga Inggris, Manchester City. Pada musim 2013/14, mereka disingkirkan Barcelona dengan agregat 1-4 (0-2 dan 1-2). Bagaimana kiprah mereka musim ini?
Video: Fakta Menarik Babak 16 Besar Liga Champions (2)
Tiga klub ini selalui menemui kebuntuan di babak 16 besar Liga Champions.
diperbarui 16 Feb 2015, 08:07 WIBDiterbitkan 16 Feb 2015, 08:07 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Arti GA dalam USG: Panduan Lengkap Memahami Hasil USG Kehamilan
Waspada! Kenali Ciri-Ciri Diabetes di Usia Muda
Memahami Arti Resilience: Kekuatan Mental untuk Hadapi Tantangan Hidup
Biar Nggak Menyumbat! 6 Trik Mudah Bersihkan Rambut Rontok di Kamar Mandi
Bank INA Resmi jadi Bank Kustodian
Arti Mimpi Banyak Kucing di Dalam Rumah: Tafsir dan Makna Spiritual
Singapura Tawarkan Tur Sejarah, Bisa Jelajahi Nuansa Ketegangan di Masa Perang Dunia II
OJK Sebut Potensi Pasar Keuangan Derivatif di Indonesia Masih Sangat Besar
Ramadan Penuh Cinta, SCTV Siapkan Rangkaian Program Spesial untuk Pemirsa di Rumah
VIDEO: Diskusi: Cek Kesehatan Gratis saat Pemangkasan Anggaran, Yakin Efektif?
Jaga Pasokan Energi, Begini Strategi PGN
8 Resep Pentol Mercon, Pilihan Menu dengan Sensasi Pedas yang Menggoda Lidah