Bali United Seleksi Eks Striker Marseille

Namanya Habib Bamogi.

oleh Dewi Divianta diperbarui 14 Apr 2015, 15:45 WIB
Diterbitkan 14 Apr 2015, 15:45 WIB
Bali United Pusam
Indra Sjafri ketika memimpin latihan Bali United Pusam (antara)... Selengkapnya

Liputan6.com, Bali - Pelatih Bali United Indra Sjafri kembali mendatangkan satu lagi pemain asing pagi ini. Itu terlihat saat Bali United melakukan latihan di Gelora Trisakti, Legian, Bali.

Dia adalah Habib Bamogi, eks striker Olympique Marseille, Nice dan Vigo. Ia akan ikut bertarung untuk merebut posisi pemain asing untuk skuat asuhan Indra Sjafri ini.

Pria asal Perancis yang pernah memperkuat Persiram Raja Ampat itu akan mengikuti seleksi bersama pemain asing Silvio Esquador yang telah datang satu hari sebelumnya.

Jadi, Total ada dua nama pemain asing yang sedang diseleksi oleh Indra Sjafri. Keduanya akan mengikuti seleksi hingga tiga hari ke depan.

Baca Juga

5 Calon Pendamping Rooney di MU Musim Depan

MU "Usir" Van Persie dengan Pesangon Rp 94 Miliar

Marquez Ungkap 2 Pesaing Juara di Moto GP

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya