Begini Cara Maksimalkan Ketajaman Ibra di MU

Ibra sudah cetak enam gol untuk Manchester United.

oleh Defri Saefullah diperbarui 02 Okt 2016, 07:30 WIB
Diterbitkan 02 Okt 2016, 07:30 WIB
Zlatan Ibrahimovic dan Wayne Rooney (AP Photo/Dave Thompson)
Zlatan ibrahimovic bisa lebih mengerikan lagi bersama MU

Liputan6.com, Manchester - Gelandang Manchester United (MU), Juan Mata mengaku tahu bagaimana cara maksimalkan ketajaman Zlatan Ibrahimovic. Meski hingga saat ini, Ibra sudah buktikan ketajamannya, tapi Mata yakin bisa lebih.

Dari total laga yang diikuti, Ibra sudah mencetak enam gol untuk MU. Striker berusia 34 tahun itu seakan tak butuh waktu lama untuk beradaptasi dengan rekan-rekannya di Setan Merah.

Lalu bagaimana cara Mata maksimalkan kemampuan Ibra? Menurut gelandang asal Spanyol itu, semua pemain harus bermain melebar saat ada Ibra.

"Kami tahu saat Ibra ada di depan, dia bisa membuat assist dan umpan fantastis. Kami harus berlari di belakang dia karena kami butuh kedalaman di pertandingan," katanya seperti dikutip Manchestereveningnews.

Cara itu dilakukan Mata dan rekan-rekannya saat melawan klub Ukraina, Zorya pada penyisihan grup Liga Europa. Terbukti, Ibra bisa mencetak gol penentu.

"Kami coba lakukan itu di babak satu dan kedua saat melawan Zorya. Dia memberi banyak saat menjadi striker, begitu juga saat jadi pemain tengah. Kami harus manfaatkan itu," ujarnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya