Gelandang Thailand bakal Main Hati-hati Lawan Indonesia

Gelandang bertahan Thailand Sarach Yooyen diminta tak bermain kasar saat menghadapi Timnas Indonesia pada leg pertama final Piala AFF 2016.

oleh Liputan6 diperbarui 11 Des 2016, 17:10 WIB
Diterbitkan 11 Des 2016, 17:10 WIB
Kiatisuk Senamuang
Pelatih Timnas Thailand Kiatisuk Senamuang meminta Sarach Yooyen agar tidak bermain kasar saat melawan Timnas Indonesia pada leg pertama final Piala AFF 2016 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, 14 Desember 2016.... Selengkapnya

Liputan6.com, Bangkok - Pelatih Timnas Thailand Kiatisuk Senamuang mewanti-wanti Sarach Yooyen agar tidak bermain kasar saat melawan Timnas Indonesia pada leg pertama final Piala AFF 2016 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, 14 Desember nanti. Pasalnya, gelandang bertahan itu sudah menerima kartu kuning saat melawan Myanamr di leg kedua semifinal.

"Sarach harus ekstra hati-hati dalam pertandingan Rabu untuk menghindari larangan bermain saat kami berstatus sebagai tuan rumah di leg kedua hari Sabtu," kata Kiatisak seperti dikutip Bangkok Post, Minggu (11/12/2016).

Timnas Thailand dipastikan tidak akan mudah untuk mencuri kemenangan di pertandingan nanti. Pasalnya, tim berjuluk The War Elephants itu akan mendapatkan tekanan dari puluhan ribu penonton tuan rumah.

Kiatisuk sudah menyadari hal tersebut. Mantan striker Timnas Thailand itu meminta kepada anak asuhnya agar bisa meredam tekanan tersebut. Yang terpenting, kata dia, timnya harus memenangkan pertandingan di leg pertama nanti.

"Akan ada banyak tekanan pada pemain kami karena mereka akan bermain di depan pendukung yang diperkirakan sekitar 30.000 hingga 40.000 suporter Indonesia di Stadion Pakansari," ucapnya.

"Kita perlu untuk memenangkan pertandingan tandang dan Indonesia telah menunjukkan bahwa mereka adalah tim yang kuat, terutama saat mengalahkan Vietnam di semifinal."

Tidak Anggap Remeh

Meski menang 4-2 atas saat laga perdana penyisihan Grup A pada November lalu, Thailand tidak akan meremehkan Indonesia. Apalagi, Boaz Solossa cs menjadi satu-satunya tim yang mampu menjebol gawang Thailand di Piala AFF 2016.

"Kita tidak ingin meremehkan kemampuan tuan rumah. Mereka adalah satu-satunya tim yang mencetak gol melawan kami," tandas Zico, sapaan akrab Kiatisuk.

Sekadar informasi, Indonesia mengekor Thailand lolos ke semifinal setelah pada laga krusial sukses mengalahkan Singapura di pertandingan penutup penyisihan Grup A dengan skor 2-1.

Di semifinal, Indonesia kembali menunjukkan kebolehannya dengan menyingkirkan Vietnam dengan agregat 4-3. Jelang pertandingan leg pertama, Alfred Riedl sudah mempelajari permainan Thailand melalui rekaman video.

(David Permana)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya