Liputan6.com, London - Liga top Eropa sudah memasuki akhir musim. Persaingan tidak hanya bagi klub-klub tetapi juga para pemain untuk meraih gelar individu.
Salah satu gelar yang bergengsi adalah pencetak assist terbanyak. Ya, selain top scorer, peran pemain dalam membuat assist sangat penting untuk meraih kemenangan.
Baca Juga
Salah satu yang menonjol di benua biru adalah Christian Erikssen. Dia sukses membuat 10 assist sehingga Spurs bisa bersaing di papan atas Liga Inggris.
Berdasar statistik, pemain asal Denmark itu membuat satu assist setiap 236 menit. Catatan yang tinggi bagi Eriksen yang berposisi sebagai playmaker.
Selain Eriksen, ada lima nama lain yang lebih hebat dalam hal ini. Siapa saja mereka? Berikut daftarnya dikutip dari Sportskeeda:
Advertisement
https://www.vidio.com/live/5001-31-mar-20-00-live-streaming-malam-grand-final-putri-indonesia-2017
5. Neymar
Pemain Barcelona ini total telah mencetak 10 assists. Namun, bedanya Neyar hanya membutuhkan 204,7 menit untuk setiap assistnya untuk Barcelona.
Telah banyak pembicaraan yang mengklaim bahwa Neymar tengah mengalami penurunan kualitas. Namun, baru-baru ini dia sukses jadi pahlawan di balik comeback brilian El Barca atas PSG di babak 16 Liga Champions.
Dengan 10 assist dan delapan gol musim ini, Neymar membuktikan bakat yang luar biasa. Dia seperti membantah kritik itu dengan penampilan di atas lapangan.
Advertisement
4. Toni Kroos
Pemain asal Jerman ini memang sama seperti Neymar dan Eriksen, yakni mencetak 10 assist. Namun faktanya dia hanya butuh 188,5 menit untuk tiap kali mencetak assist dilihat dari jumlah penampilannya.
Kroos sendiri memang seperti pelengkap tim El Real. Dia mampu menjadi penyalur bola yang baik untuk Cristiano Ronaldo ataupun Gareth Bale. Kemampuannya melewati lawan juga menjadi salah satu kelebihannya.
Catatan Squawka, Kroos telah menciptakan peluang lebih banyak dari musim lalu. Pada usia 27 tahun, Kroos memang semakin matang dalam hal permainan.
3. Thomas Mueller
Mueller dianggap memiliki pemerosotan grafik permainan musim ini. Namun, hal itu dibantah secara permainan.
Ya, dia berhasil mengemas 10 assist dengan hanya butuh 170,2 assist per menitnya.
Mengemas 20 gol di liga musim lalu, dia memang agak menurun musim ini. Namun, setidaknya dengan jumlah assists ini, Mueller bisa berkontribusi lain untuk Bayern Muenchen.
Peran kreatif darinya menguntungkan sang striker, Robert Lewandowski. Menurut Whoscored, Mueller sangat efektif saat diturunkan sebagai gelandang serang. Dari 12 laga di posisi tersebut, Mueller berhasil mengemas dua gol dan tujuh assist.
Advertisement
2. Emil Forsberg
Emil Forsberg sebenarnya bukan salah satu daftar yang diunggulkan. Namun melihat permainan Leipozig awal musim yang sempat pimpin klsemen, rasanya itu tak berlebihan.
Pemain 25 tahun itu saat ini telah mengemas 10 assist. Istimewanya dia hanya meraih 157,5 menit untuk membuat assist.
Pemain Swedia ini juga telah mengemas tujuh gol dan saat ini membantu timnya di posisi kedua. Jika terus seperti ini sampai akhir musim, bukan tak mungkin dia akan bisa menarik klub-klub top Eropa musim panas nanti.
1. Gylfi Sigurdsson
Pemain Swansea ini secara mengejutkan ada di posisi teratas. Ya, dia sudah mengemas 11 assists musim ini. Dia membutuhkan 229 menit untuk tiap assist-nya.
Sigurdsson saat ini merupakan tumpuan utama dari pasukan Paul Clement. Maklum assistnya akan membawa Swansea keluar dari zona merah.
Selain assist, pemain asal Islandia ini juga telah membukukan delapan gol. Dan seperti Forsberg, dia berpotensi menjadi rebutan banyak klub musim panas nanti. (Indra E Setiawan)
Advertisement