Liputan6.com, London - Diego Costa mencetak 20 gol dalam 35 penampilan bersama Chelsea di Liga Inggris musim 2016-17. Torehan itu membantu The Blues meraih gelar juara.
Tapi, hal itu ternyata tidak menjamin Costa bakal tetap bersama Chelsea musim depan. Striker Timnas Spanyol itu mengungkapkan jika dirinya tidak lagi memiliki masa depan di Stamford Bridge. Kabar itu disampaikan langsung Manajer Antonio Conte.
Advertisement
Baca Juga
"Saya memiliki pesan sederhana di ponsel saya dari Conte, dimana dia mengatakan bahwa dia tidak mengandalkan saya untuk musim depan," kata Costa kepada media usai laga persahabatan Timnas Spanyol melawan Kolombia seperti dilansir Soccerway, Kamis (8/6/2017).
"Itu akan terjadi karena saya telah melakukan yang buruk tahun ini. Ini memalukan, saya menyampaikan pesan kepada orang-orang di klub untuk mereka putuskan, tapi jelas bahwa pelatih tidak mengandalkan saya dan dia tidak melakukannya."
"Saya di pasar, jadi saya mencari tim, jika pelatih tidak menginginkan Anda, Anda harus pergi," ucap Costa.
Keputusan Conte tak ingin memakai jasa Costa lagi karena sudah menemukan pengganti yang tepat di lini serang Chelsea. Manajer asal Italia itu akan mendatangkan Romelu Lukaku dari Everton.
Atletico Madrid
Costa telah dikaitkan dengan kemungkiinan kembali ke Atletico Madrid. Namun, keinginannya itu diperumit dengan sanksi FIFA terkait larangan transfer pemain yang diterima Atletico.
Sebelumnya, Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) telah menolak banding Atletico terkait sanksi larangan mendaftarkan pemain baru. Sanksi ini berlaku hingga Januari 2018.
"Alangkah baiknya kembali ke Atletico tapi saya harus memikirkan semuanya," ucap Costa. "Ada Piala Dunia (2018) dan saya harus bermain. Empat atau lima bulan tanpa bermain itu sulit, tapi orang tahu bahwa saya sangat mencintai rekan setim di Atletico, saya suka tinggal di Madrid."
Advertisement