Jakarta Mantan pemain belakang Bayern Munchen Holger Badstuber, mengkritik pelatih FC Hollywood Carlo Ancelotti. Dia tidak nyaman dengan eks pelatih AC Milan itu.
Baca Juga
Advertisement
Holger Badstuber meninggalkan Bayern Munchen dan kembali ke klub lamanya, Stuttgart. Pemain berusia 28 tahun tersebut hijrah dengan status bebas transfer setelah Carlo Ancelotti memutuskan untuk menyingkirkan Badstuber dari skuat utama.
"Saya bisa saja bertahan di Bayern Munchen, namun saya merasa tidak mendapat kepercayaan dari Carlo Ancelotti."
"Saya bermain sepak bola karena menikmatinya. Jika saya sudah tidak merasa dipercaya, saya pasti memilih hengkang," ujar Badstuber.
Selain itu, sang pemain juga mengatakan kalau ia tidak memiliki banyak teman di Bayern Munchen.
"Mark van Bommel adalah mentor saya di Bayern Munchen. Lalu, Bastian Schweinsteiger dan Arjen Robben adalah teman terbaik saya di klub tersebut."
"Tiga pemain tersebut adalah teman terdekat saya di Bayern Munchen," ujar pemain yang berposisi sebagai bek tersebut.
Pada musim 2016-17, Badstuber sempat membela Schalke selama separuh musim sejak Januari 2017 dengan status pinjaman dari Bayern Munchen. Namun, Schalke melewatkan kesempatan untuk memboyong sang pemain.
Â