London - Manajer Arsenal Arsene Wenger yakin striker Alexis Sanchez tidak akan pindah ke Manchester City pada bursa transfer musim dingin 2018. Menurut Wenger, tenaga Sanchez masih dibutuhkan The Gunners.
Baca Juga
Advertisement
Proses negosiasi kontrak Sanchez di Arsenal tidak kunjung menemui kata sepakat. Padahal, masa bakti Sanchez akan berakhir pada 30 Juni 2017.
Kedua belah pihak dikabarkan tidak menemui kesepakatan perihal gaji. Pasalnya, The Gunners merasa keberatan dengan permintaan kenaikan gaji Sanchez yang mencapai 300.000 euro (Rp 47 miliar) per pekan.
Situasi tersebut membuat Sanchez dikaitkan dengan kepindahan ke Manchester City pada bursa transfer musim dingin 2018. Namun, Wenger optimistis pemain asal Chile itu akan bertahan, minimal hingga kontraknya berakhir.
"Sejujurnya, saya tidak tahu apakah Sanchez akan ke Manchester City pada bursa transfer musim dingin 2018. Saya seperti orang lain. Namun, saya yakin hal itu tidak akan terjadi karena kami membutuhkan Sanchez di sini," kata Wenger.
Sepanjang musim 2017-2018, Alexis Sanchez telah membela Arsenal dalam sembilan pertandingan di semua ajang. Dari jumlah tersebut, Sanchez menyumbangkan dua gol dan tiga assist.
Sumber: FourFourTwo