Guardiola Ubah Sepak Bola Dunia

Guardiola telah jadi pelatih sejak 2007. Pria 47 tahun itu sukses memenangkan 23 gelar bergengsi.

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 14 Jul 2018, 17:00 WIB
Diterbitkan 14 Jul 2018, 17:00 WIB
Pep Guardiola
Manajer Manchester City asal Spanyol, Pep Guardiola. (AFP/Ben Stansall)

Liputan6.com, Jakarta - Bek Bayern Munchen, David Alaba, memuji mantan pelattihnya di Allianz Arena, Pep Guardiola. Menurut Alaba, Guardiola telah memperkenalkan gaya bermain baru untuk sepak bola dunia.

Alaba pernah bekerja sama dengan Guardiola di Munchen. Keduanya sukses memenangkan tiga gelar Bundesliga bersama.

Sebelum ke Munchen, Guardiola juga sukses memenangkan lebih dari selusin gelar bersama Barcelona. Pelatih asal Spanyol itu melakukannya hanya dalam kurun waktu empat tahun.

Kini, Guardiola juga sukses bersama Manchester City dengan memenangkan gelar juara Liga Inggris dan Piala Liga. Alaba pun memuji habis kemampuan mantan pelatihnya tersebut.

Komentar Alaba

(AFP/Christof Stache)

"Guardiola sangat berarti bagiku. Aku belajar banyak dari bekerja dengannya. Aku tahu bahwa aku bisa membuat banyak keputusan di lapangan dan aku kira dia salah satu pelatih terbaik di dunia, jika bukan yang terbaik," kata Alaba seperti dilansir Soccerway.

"Dia membawa gaya baru sepak bola, tidak hanya untuk tim kami, tetapi untuk dunia. Kami meningkat. Kami belajar banyak tentang sepak bola dan cara kami bermain. Ketika kami memenangkan kompetisi, gaya sepak bola kami sangat bagus," Alaba menambahkan.

Prestasi Guardiola

Total, Guardiola telah jadi pelatih profesional sejak 2007. Pria 47 tahun itu sukses memenangkan 23 gelar bergengsi.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya