Pedrosa Pilih Pensiun, Ini Calon Pembalap Tim Malaysia

Dani Pedrosa memilih tak mengambil kesempatan untuk menjadi pembalap SIC Petronas Yamaha.

oleh Muhammad Wirawan Kusuma diperbarui 15 Jul 2018, 01:50 WIB
Diterbitkan 15 Jul 2018, 01:50 WIB
Dani Pedrosa, MotoGP
Pembalap Repsol Honda, Dani Pedrosa, menghadiri sesi konferensi pers jelang MotoGP Jerman di Hohenstein-Ernstthai, Kamis (12/7). Pada kesempetan itu, Pedrosa mengumumkan pensiun dari MotoGP saat musim 2018 ini berakhir. (Jan Woitas/dpa via AP)

Sachsenring - Keputusan mengejutkan dibuat Dani Pedrosa yang memutuskan pensiun dari MotoGP. Padahal, pembalap asal Spanyol itu punya kesempatan untuk tetap bertahan di MotoGP.

Dalam konferensi pers jelang balapan MotoGP Jerman, Pedrosa mengatakan musim 2018 akan menjadi yang terakhir. Pernyataannya itu mematahkan prediksi Pedrosa bakal menjadi pembalap tim MotoGP asal Malaysia, SIC Petronas Yamaha.

Sebelum mengumumkan bakal pensiun, Pedrosa menjadi kandidat kuat pembalap tim satelit Yamaha itu. Dia dikabarkan bakal berduet dengan Franco Morbidelli.

Lantas, pembalap mana yang akan mengeber motor SIC Petronas Yamaha musim depan? Morbidelli tetap jadi kandidat utama. Pembalap asal Italia itu mendapat rekomendasi langsung dari Valentino Rossi, pembalap tim pabrikan Yamaha.

Satu posisi lagi akan diperebutkan beberapa nama. Pembalap Moto2, Fabio Quartararo, dikabarkan bakal jadi alternatif setelah Pedrosa menolak posisi ini.

Namun, dia akan bersaing dengan Alvaro Bautista yang juga masuk dalam daftar calon. Bautista jelas lebih memiliki pengalaman ketimbang Quartararo. Jadi, siapa yang bakal menjadi alternatif Dani Pedrosa?

Sumber: Speedweek

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya