3 Transfer Beruntun yang Bisa Terjadi Jika Hazard Lepas Kostum Chelsea

Chelsea berpeluang kehilangan Eden Hazard, yang kemungkinan menuju Real Madrid.

oleh Ary Wibowo diperbarui 26 Jul 2018, 18:18 WIB
Diterbitkan 26 Jul 2018, 18:18 WIB
Bournemouth Lumat Chelsea di Stamford Bridge
Eden Hazard. (AP /Tim Ireland)

Jakarta - Pemain Chelsea, Eden Hazard, terus dikaitkan dengan Real Madrid pada bursa transfer musim panas 2018. Pemain asal Belgia tersebut menjadi incaran utama Los Blancos yang kehilangan Cristiano Ronaldo.

Eden Hazard menunjukkan indikasi kalau ia ingin meninggalkan Chelsea setelah bertahan selama enam musim. Hazard ingin mencari tantangan baru dan Real Madrid menawarkan peluang tersebut.

Presiden Real Madrid, Florentino Perez, berjanji akan mendatangkan pemain bintang sepeninggal Ronaldo. Di antara kandidat yang ada, Hazard disebut sebagai calon yang paling realistis.

Sebelumnya, Chelsea disebut membanderol Hazard dengan nilai mencapai 200 juta euro (Rp 3,38 triliun). Real Madrid masih membutuhkan tambahan dana walaupun melepas Ronaldo ke Juventus dengan nilai mencapai 112 juta euro (Rp 1,86 triliun).

Jika transfer tersebut terealisasi, Chelsea akan mendapatkan dana yang sangat banyak untuk mencari pengganti Hazard. Dana tersebut kemungkinan akan mengalir dan menimbulkan transfer berantai sebelum bursa transfer ditutup.

Berikut ini tiga transfer yang mungkin terjadi jika Eden Hazard gabung ke Real Madrid:

Sumber: Bola.com

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Anthony Martial ke Chelsea

Anthony Martial. (AP/Rui Vieira)

Chelsea memiliki tugas yang berat untuk mencari pengganti Eden Hazard. Satu pemain yang mungkin mereka dapatkan adalah Anthony Martial dari Manchester United.

Martial sudah mengindikasikan ingin meninggalkan The Red Devils setelah tidak mendapat jaminan untuk sering tampil. Chelsea bisa menjadi pelabuhan yang tepat jika bisa memenangi persaingan dengan Bayern Munchen.

Martial masih berusia 22 tahun dan memiliki ruang untuk berkembang lebih baik pada masa mendatang.


Ante Rebic ke Manchester United

Ante Rebic. (AP/Michael Sohn)

Jika Manchester United kehilangan Anthony Martial, Ante Rebic bisa menjadi pengganti yang potensial. Setelah aksinya yang memikat pada Piala Dunia 2018 bersama Kroasia, Rebic berpeluang hijrah ke klub yang lebih besar.

Manchester United sudah menunjukkan minatnya untuk memboyong Rebic dari Eintracht Frankfurt. Hal tersebut sebagai langkah antisipatif jika Martial hengkang dari Old Trafford.


Alvaro Morata ke Juventus atau AC Milan

Alvaro Morata. (Glyn KIRK / AFP)

Alvaro Morata berpeluang meninggalkan Chelsea setelah gagal memenuhi ekspektasi pada musim 2017-18. Jika Hazard hengkang, Chelsea membutuhkan penyerang yang bisa membongkar pertahanan lawan bukan penyerang yang pintar mencari posisi seperti Morata.

Hal tersebut dianggap bisa membuat Chelsea tampil lebih efektif jika Hazard hengkang.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya