Eks Manajer Liverpool Resmi Tangani Leicester City

Mantan manajer Liverpool, Brendan Rodgers akhirnya berlabuh Leicester City.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 27 Feb 2019, 10:30 WIB
Diterbitkan 27 Feb 2019, 10:30 WIB
Brendan Rodgers
Manajer Celtic, Brendan Rodgers menanggapi kekalahan timnya 1-2 dari Bayern Munich, Selasa (31/10/2017) atau Rabu dinihari WIB. (AFP / ANDY BUCHANAN)

Liverpool - Mantan manajer Liverpool, Brendan Rodgers akhirnya kembali ke Liga Inggris. Rodgers resmi ditunjuk sebagai manajer Leicester City yang baru.

Rodgers resmi pindah setelah mendapatkan lampu hijau dari Celtic FC. Celtic setuju setelah Leicester memberikan kompensasi untuk sisa kontraknya.

"Kami senang bisa membawa manajer kaliber seperti Rodgers. Tentu saja kami tak sabar menantikan kinerjanya," ujar Wakil Presiden Leicester City, Aiyawatt Srivaddhanaprabha dilansir laman resmi klub.

"Semoga saja kualitas Rodgers, talenta muda kami, serta staf bisa memberikan hasil yang memuaskan," katanya menambahkan.

 

Banyak Pengalaman

Rodgers memiliki pengalaman menangani klub di Premier League. Dia pernah menjadi manajer Watford, Reading, Swansea City, dan Liverpool.

Pada saat menangani Liverpool, Rodgers hampir membawa timnya meraih gelar Premier League 2013-2014. Akan tetapi, The Reds gagal karena disalip Manchester City pada pekan-pekan akhir Premier League.

Jadwal

brendan rodgers
Manajer Celtic FC, Brendan Rodgers. (AFP/Josep Lago)

Jadwal Liga Inggris

Kamis (28/2/2019)

02:45 WIB, Arsenal vs Bournemouth

02:45 WIB, Southampton vs Fulham

03:00 WIB, Crystal Palace vs Manchester United

03:00 WIB, Chelsea vs Tottenham Hotspur

03:00 WIB, Liverpool vs Watford

03:00 WIB, Manchester City vs West Ham United

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya