Jakarta - Timnas Indonesia U-22 akhirnya meraih hasil positif di ajang CFA Team China Chong Qing Three Gorges Bank Cup International Football Tournament 2019 di yang berlangsung di Stadion Wanzhou Sports Center, Selasa (15/10/2019). Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan bermain imbang 1-1 melawan Arab Saudi di laga terakhir.
Hasil ini membuat Timnas Indonesia U-22 mengoleksi satu poin dari tiga laga yang dimainkan. Pasukan Indra Sjafri menjadi juru kunci dengan rincian dua kekalahan dan sekali imbang.
Pada laga terakhir ini, Timnas Indonesia U-22 kembali menggunakan susunan pemain yang mayoritas sama dengan laga perdana melawan China. Perbedaannya adalah kehadiran Muhammad Riyandi di bawah mistar gawang dan Dodi Dji di lini belakang yang mengisi posisi Nurhidayat.
Advertisement
Timnas Indonesia U-22 sudah mendapatkan tekanan sejak peluit babak pertama dibunyikan. Hal inilah yang membuat konsentrasi pergerakan bola lebih banyak di lini belakang pasukan Indra Sjafri.
Pada menit ke-10, gawang Timnas Indonesia U-22 kebobolan melalui aksi Awn Alsaluli. Berawal dari situasi tendangan bebas, Awn Alsaluli kemudian menyundul bola yang merobek pojok kanan gawang Timnas Indonesia U-22 kawalan Muhammad Riyandi.
Namun, keunggulan Arab Saudi tak bertahan lama. Pada menit ke-15, Timnas Indonesia U-22 menyamakan kedudukan melalui Irkham Zahrul Mila. Memanfaatkan tendangan bebas Syahrian Abimanyu, Irkham langsung menyundul bola yang merobek jala Arab Saudi.
Gol yang dicetak Irkham Zahrul Mila menjadi gol pertama yang dicetak Timnas Indonesia U-22 selama mengikuti turnamen di Wanzhou itu. Tandukan pemain PSS Sleman itu membangkitkan motivasi rekan-rekan setimnya untuk bisa mengakhiri pertandingan lebih baik ketimbang dua laga pertama.
Setelah gol itu, Arab Saudi semakin agresif melancarkan serangan ke lini pertahanan Timnas Indonesia U-22. Sejumlah peluang hadir, namun ketangguhan lini belakang dan Muhammad Riyandi di bawah mistar gawang masih bisa mencegah peluang Arab Saudi. Skor 1-1 bertahan hingga turun minum.
Digempur Habis-habisan
Memasuki paruh kedua laga, Arab Saudi terus menggempur lini pertahanan Timnas Indonesia U-22. Arab Saudi tercatat memiliki beberapa peluang yang membuat Muhammad Riyandi bekerja keras di bawah mistar gawang.
Kombinasi Abdulrahman Ghareeb dan Saad Alsaluli di lini depan beberapa kali melepaskan tembakan ke gawang Timnas Indonesia U-22. Namun, penampilan apik Riyandi berhasil mementahkan peluang Arab Saudi.
Pada menit ke-65, Ali Al Hassan melepaskan tembakan dari luar kotak penalti. Namun, bola masih melayang tipis di atas gawang Riyandi.
Skema permainan Arab Saudi semakin merepotkan karena mengandalkan sisi sayap kiri serangan. Asnawi Bahar sampai harus jatuh bangun untuk memotong pergerakan Ayman Alkhulaif.
Banyaknya peluang yang terbuang percuma membuat Arab Saudi frustrasi. Meskipun terus menggempur lini pertahanan Timnas Indonesia U-22, namun sejumlah peluang itu berhasil digagalkan barisan pemain belakang. Hingga laga usai, tak ada gol tambahan.
Timnas Indonesia U-22 harus puas mengakhiri turnamen ini di dasar klasemen dengan satu poin dari tiga laga yang dimainkan. Namun, hasil yang diraih dalam laga kontra Arab Saudi ini membuat tim asuhan Indra Sjafri menutup turnamen pemanasan jelang SEA Games 2019 dengan lebih baik, di mana dua laga sebelumnya Tim Garuda Muda selalu kalah dengan skor identik 0-1 saat menghadapi China dan Yordania.
Advertisement
Susunan Pemain
Arab Saudi (4-4-2): Saleh Al-Ohaymid (kiper), Abdullah Tarmin, Abdulbasit Hindi, Mohammed Alshanqiti, Awn Alsaluli (belakang) Nasser Alomran, Ali Al Hassan Sami Alnaji, Ayman Alkhulaif (tengah), Abdulrahman Ghareeb, Saad Alsaluli (depan)
Pelatih: Saad Al-Shehri (Arab Saudi)
Timnas Indonesia U-22 (4-3-3): Muhammad Riyandi (kiper), Asnawi Mangkualam, Andy Setyo, Dodi Dji, Firza Andika (belakang), Rachmat Irianto, Syahrian Abimanyu, Sani Rizki (tengah), Irkham Zahrul Mila, Egy Maulana Vikri, Muhammad Rafli (depan)
Pelatih: Indra Sjafri (Indonesia)
Disadur dari: Bola.com (penulis Zulfirdaus H, editor Benediktus G, published 15/10/2019).