Naples- Napoli dikabarkan sudah mengakhiri perburuan mereka terhadap striker RB Salzburg, Erling Haaland. Napoli menyerah karena buruan mereka mendekat ke Manchester United (MU).
Kedekatan Ole Gunnar Solksjaer dengan top skorer Liga Champions dan Piala Dunia U-20 itu disebut-sebut menjadikan Manchester United paling berpeluang mendapatkan tanda tangannya.
Baca Juga
The Red Devils dikabarkan tengah membutuhkan satu tambahan tenaga di lini depan. Haaland yang kini menjadi sorotan berkat performa impresifnya musim ini masuk radar pemandu bakat United.
Advertisement
Haaland tak cuma diincar United saja. Napoli secara terang-terangan tertarik mendaratkan pemain depan berusia 19 tahun tersebut.
Namun, media kenamaan Italia, Corriere dello Sport mengabarkan bahwa Napoli menyudahi pengejaran. Koneksi Norwegia menjadi penyebabnya.
"Kami pasrah jika Solksjaer tetap melatih Manchester United, saya rasa Haaland akan lebih memilih bergabung ke sana," ujar Loris Boni, pemandu bakat Napoli.
"Solksjaer adalah orang yang memberikan Haaland debut di Molde, saat dia masih melatih di sana," sambungnya.
Haaland memulai karier sepak bola profesionalnya di klub Norwegia, Molde pada tahun 2017. Salzburg kemudian memboyongnya satu tahun kemudian, namun baru menjadi striker utama di musim ini menyusul penampilan istimewanya di Piala Dunia U-20.
Â
* Dapatkan pulsa gratis senilai jutaan rupiah dengan download aplikasi terbaru Liputan6.com mulai 11-31 Oktober 2019 di tautan ini untuk Android dan di sini untuk iOS
Top Skorer Piala Dunia U-20
Haaland merupakan pemain Timnas Norwegia U-20. Ia bersinar di Piala Dunia U-20 2019 yang digelar di Polandia.
Pada kompetisi dua tahunan tersebut, Haaland keluar sebagai top skorer. Catatan sembilan golnya tak mampu dikejar pemain lain, termasuk wonderkid asal Italia, Andrea Pinamonti.
Menariknya, seluruh gol yang dilesakkan Norwegia U-20 dicetak pada satu pertandingan saja, yakni ketika menang telak 12-0 atas Honduras.
Sayang, Norwegia tak mampu lolos dari babak grup. Mereka hanya menempati posisi ketiga Grup C, di bawah Uruguay dan Selandia Baru.
Norwegia juga tidak bisa lolos sebagai tim peringkat tiga terbaik karena menelan dua kekalahan di babak grup meski secara agresivitas gol unggul jauh (memasukkan 13 gol, kebobolan lima gol).
Sumber: Corriere dello Sport, Give Me Sport
Disadur dari Bola.com (Gregah Nurikhsani/Benediktus Gerendo Pradigdo, published 30/10/2019)
Advertisement