Liputan6.com, Jakarta Bisakah Manchester City dikejar di klasemen Liga Inggris 2020-21? Nampaknya akan menjadi misi mustahil. Pasalnya City sudah unggul 14 poin dari Manchester United atau MU yang berada di posisi kedua.
Dengan cuma tersisa delapan atau sembilan laga lagi, perolehan poin Manchester City sepertinya sulit dikejar. Man City diprediksi dapat menyegel gelar juara Liga Inggris dalam lima laga Liga Inggris berikutnya.
Baca Juga
Persaingan sengit justru terjadi antara MU dan Leicester City yang berada di peringkat ketiga. Karena, kedua tim hanya terpaut satu poin.
Advertisement
Bahkan, Chelsea yang mulai bangkit di asuhan manajer Thomas Tuchel dapat mengancam posisi MU dan Leicester. Menempati posisi keempat, The Blues kini mengantongi 51 poin.
Persaingan untuk finis di zona Liga Champions juga melibatkan West Ham United dan Tottenham Hotspur. West Ham di posisi kelima dengan 49 poin atau satu poin lebih banyak dari Tottenham.
Â
Saksikan Video Menarik Ini
Jadwal
3 April 2021
18.30 WIB Chelsea vs WBA
21.00 WIB Leeds vs Sheffield
23.30 WIB Leicester vs Man City
4 April 2021
02.00 WIB Arsenal vs Liverpool
18.00 WIB Southampton vs Burnley
20.05 WIB Newcastle vs Tottenham
22.30 WIB Aston Villa vs Fulham
5 April 2021
01.30 WIB MU vs Brighton
6 April 2021
00.00 WIB Everton vs Palace
02.15 WIB Wolverhampton vs West Ham