Liputan6.com, Guangzhou Chen Jianhua, Wali Kota Guangzhou, China, berenang bersama-sama dengan 2.000 perenang di Pearl River untuk membuktikan bahwa kualitas air semakin membaik dan berkurangnya zat beracun dibawah kepemimpinannya yang kuat.
Chen terjun langsung dalam memimpin 'swimmathon' - yang merupakan acara tahunan. Namun tahun70 an, acara ini sempat terhenti karena tercemarnya kualitas air. Semenjak saat itu, Sungai Pearl mendapat julukan sungai paling berpolusi dan terjorok. Pada tahun 2006, kondisinya semakin membaik. Meski membaik, hewan khas delta Sungai Pearl, lumba-lumba putih, 'menghilang' semenjak tahun 2012.
Laporan menyatakan bahwa sudah sebanyak 3,700 orang ikut berpartisipasi dalam acara tahunan ini. Kebanyakan dari mereka berasal dari kota Foshan, Zhaoqing, Dongguan, Zhongshan dan Qingyuan. Rute bagi perenang ini dari Universitas Zhongshan menuju Xinghai Concert Hall. Tahun 2012, perenang yang terlibat mengalami penurunan menjadi 1.849, hingga sekarang, partisipan tidak pernah lebih dari 2,000.
Ketika ditanya apakah kualitas sungai air membaik, wali kota itu tersenyum dan berkata: "Ya, kualitas air itu semakin baik, jika tidak percaya, Anda bisa melompat dan mencari tahu sendiri," seperti dikutip dari Shanghaiist.com, Senin (03/08/2015).
(Stevanie/Rie)
Wali Kota Nyemplung ke Sungai, Buktikan Kualitas Air Membaik
Untuk buktikan kondisi air di Sungai Pearl, Guangzhou semakin membaik, wali kotanya berenang di sungai itu.
diperbarui 04 Agu 2015, 17:00 WIBDiterbitkan 04 Agu 2015, 17:00 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Dukung Pembangunan Indonesia, AS Gelontorkan Rp10 Triliun Termasuk untuk Usaha Kecil Milik Perempuan
Momen Jokowi Nonton Laga Timnas Indonesia vs Arab, Duduk di Bangku Biasa Pakai Jersey Pemain Berdarah Solo
Pakar Sebut Pasien Kanker Paru Makin Muda, Penting untuk Tahu Faktor Risikonya
Kapan Peringatan Hari Guru, Berikut Sejarah dan Cara Merayakannya
VIDEO: Bangga! Pelajar asal Purwokerto Terpilih untuk Latihan Sepak bola di Portugal
Marselino Ferdinan Ungkap Alasan Bisa Cetak 2 Gol saat Lawan Arab Saudi: Singgung Taktik Pelatih
Kapal Tenggelam Jadi Bahan Hoaks, Simak Kumpulannya Biar Tak Terpengaruh
Beda Cara Analisis Warna Personal ala Korea dan Jepang
ColorOS 15 Debutkan Fitur Circle to Search dan Gemini ke Oppo Find X8 Series
VIDEO: Mantan CEO WWE Linda Mcmahon Dipilih Donald Trump Jadi Menteri Pendidikan
Puluhan Siswa Sekolah Dasar Jalani Imunisasi Difteri Tetanus
Agensi Kim Junsu Tabuh Genderang Perang Lawan Penyebar Komentar Jahat, Buntut Kasus dengan BJ