Istri Terlibat Skandal Penjualan Tanah, PM Jepang Kembali Minta Maaf

Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe kembali meminta maaf kepada publik pada 25 Maret 2018, merespons skandal penjualan tanah yang melibatkan istrinya.

oleh Liputan6.com diperbarui 25 Mar 2018, 21:33 WIB
Diterbitkan 25 Mar 2018, 21:33 WIB
Rudal Balistik Korea Utara Mendarat di Laut Jepang, PM Abe Akan Ambil Tindakan
Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe (Muneyuki Tomari/Kyodo News via AP)

Liputan6.com, Tokyo - Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe kembali meminta maaf kepada publik, merespons skandal penjualan tanah yang melibatkan istrinya. Permintaan maaf itu diutarakan pada hari Minggu, 25 Maret 2018.

Istri Abe terseret isu penjualan tanah negara dengan diskon besar kepada operator sebuah sekolah -- menjadikan skandal itu sebagai sebuah batu sandungan terbesar bagi sang PM sejak dirinya menjabat Desember 2012 silam.

Akibat kasus itu popularitas Abe menurun drastis dan pemerintahannya mendapat kritikan publik Jepang.

Polisi hari ini harus berjaga ketat di sekitar kantor partai pendukung Abe karena sejumlah pendemo juga menuntut Abe mundur di depan kantor yang sedang menggelar konvensi dihadiri sang perdana menteri.

"Masalah ini membuat publik meragukan pemerintah," ujar Abe dalam konvensi di kantor partainya seperti dikutip dari Strait Times (25/3/2018).

"Sebagai kepala pemerintahan saya merasa sangat bertanggung jawab dan dari sanubari terdalam saya memohon maaf kepada rakyat."

Meski sudah meminta maaf Abe tidak juga memberi sinyal akan mundur. Sebelumnya dia sudah membantah keterlibatan istrinya dalam penjualan tanah negara itu. Menteri Keungan Taro Aso juga menyangkal keterlibatan dirinya dalam kasus ini.

Survei publik pekan lalu memperlihatkan dukung terhadap kabinet Abe kian menyusut hingga angka 31 persen dengan mayoritas suara mengatakan Abe harus bertanggung jawab dalam skandal ini.

Rendahnya dukungan untuk Abe ini bisa membuat dia gagal untuk menduduki jabatan perdana menteri pada periode ketiga pada Pemilu Jepang September mendatang.

Reporter: Pandasurya Wijaya

Sumber : Merdeka.com

 

Saksikan video berikut ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya