Pria Menilai Wanita yang Gemar Angkat Beban Tampil Lebih Seksi

Satu survei menunjukkan bahwa pria menganggap seksi wanita yang gemar melakukan latihan angkat beban

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 23 Des 2014, 19:30 WIB
Diterbitkan 23 Des 2014, 19:30 WIB
Pria Menilai Wanita yang Gemar Angkat Beban Terlihat Lebih Seksi
Satu survei menunjukkan bahwa pria menganggap seksi wanita yang gemar melakukan latihan angkat beban

Liputan6.com, Jakarta Menurut sebuah survei baru-baru ini, wanita yang gemar melakukan olahraga angkat beban dinilai jauh lebih seksi oleh para pria. Bahkan, 63 persen pria, mengatakan, lebih senang berkencan dengan wanita yang gemar melakukan aktivitas fisik seperti angkat besi dan juga treadmill.

Selain itu, 74 persen pria yang disurvei juga mengatakan senang melihat seorang wanita menggunakan baju olahraga ketat di pusat kebugaran sambil mengangkat beban.

Memang, bila dulu olahraga angkat beban adalah aktivitas milik kaum pria, kini olahraga yang berefek pada pembentukan otot itu tak sungkan untuk dilakukan oleh kaum wanita. Disebut juga bahwa olahraga angkat beban menjadi kunci bagi mereka yang ingin cepat langsing.

Setelah aktris cantik dan seksi Cameron Diaz membeberkan rahasia langsingnya karena rutin melakukan olahraga angkat beban, lebih dari setengah dari wanita yang disurvei di bootcamp mengatakan kalau kini mereka memilih jenis latihan seperti yang dilakukan para pria.

Untuk menunjukkan bahwa mereka mampu melakukan olahraga angkat beban, mereka pun kerap memamerkan aktivitas yang dilakukan di jejaring berbagi foto dan video, Instagram, dengan hastag #liftingladies, #fiftam, dan #squats.

"Kami telah melihat klien wanita begitu tertarik untuk mulai melakukan angkat beban. Hanya saja, mereka kerap kebingungan akan memulainya dari mana. Kemudian mereka datang untuk belajar dan dengan percaya diri ketika pulang ke rumah," kata Steve Cody, Personal Trainer Mel B dan suaminya Stephen Belafonte, seperti dikutip Daily Mail, Selasa (23/12/2014)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya