PMI Makassar Targetkan 6.000 Pendonor Darah Setiap Bulan

Kurangnya ketersediaan darah membuat Palang Merah Indonesia (PMI) Makassar terus melakukan sosialisasi donor darah.

oleh Liputan6 diperbarui 24 Apr 2015, 15:48 WIB
Diterbitkan 24 Apr 2015, 15:48 WIB
Ilustrasi Donor Darah
Ilustrasi Donor Darah (Liputan6.com/Johan Fatzry)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Kurangnya ketersediaan darah membuat Palang Merah Indonesia (PMI) Makassar terus melakukan sosialisasi donor darah. Salah satunya di Warkop Aroma Jalan Bandang hari ini, Kamis (23/42015), dipimpin langsung oleh Syamsu Rizal, Ketua PMI Makassar.

Syamsu Rizal yang juga adalah Wakil Walikota Makassar mengatakan PMI Makassar menargetkan mendapatkan 6.000 pendonor dalam setiap bulannya.

"Kami targetkan (mendapat) 6.000 pendonor dalam setiap bulannya," kata Deng Ical sapaan karib Syamsu Rizal.

Kata Deng Ical, kegiatan sosialisasi donor darah dilakukan di warkop dengan tujuan memberi pemahaman tentang manfaat donor darah bagi kesehatan. 

Menurutnya, selain berguna untuk kesehatan pribadi pendonor, donor darah juga bermanfaat bagi orang lain yang membutuhkan.

"Mereka yang aktif mendonorkan darah akan memiliki jantung yang sehat, menurunkan risiko kanker, terjadi pembaharuan sel-sel darah, membakar kalori secara teratur, dan mengetahui penyakit yang pendonor derita, sehingga dapat segera diobati," jelasnya.

Lebih lanjut Deng Ical mengatakan kegiatan sosialisasi akan terus berjalan tak hanya di warkop, melainkan juga di sejumlah tempat seperti di kampus, pusat perbelanjaan dan pusat keramaian yang tersebar di Kota Makassar.

"Kami sosialisasikan secara terus menerus agar ketersediaan darah kita mencukupi. Ini demi kemanusian dan keselamatan nyawa orang-orang yang membutuhkan darah setiap waktu," tandasnya. (Eka Hakim).

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya