Terapkan Diet Ini untuk Cegah Kanker Serviks

Para ahli percaya pencegahan kanker serviks dapat dilakukan dengan diet tinggi antioksidan, karotenoid, flavonoid, dan asam folat.

oleh Bella Jufita Putri diperbarui 27 Des 2016, 18:46 WIB
Diterbitkan 27 Des 2016, 18:46 WIB
Menkes: Indonesia Masih Sulit Subsidi Vaksin Kanker Serviks
Ilustrasi kanker serviks | Via: istimewa

Liputan6.com, Jakarta Sebagian besar kasus kanker serviks disebabkan oleh infeksi human papillomavirus (HPV), tetapi para ahli percaya pencegahan kanker serviks dapat dilakukan dengan diet tinggi antioksidan, karotenoid, flavonoid, dan asam folat yang terkandung dalam buah dan sayur segar.

Kandungan baik tadi sebenarnya dinilai mampu membantu melawan berkembangnya infeksi HPV dalam tubuh dan baik untuk seluruh sel pada leher rahim wanita.

Sebuah studi yang diterbitkan dalam jurnal Cancer Research menemukan, wanita yang rajin mengonsumsi sayur dan buah cenderung bersih dari infeksi HPV daripada wanita yang tidak mengonsumsi sayur dan buah sama sekali. Diet ini juga membantu wanita mengurangi risiko kanker.

"Banyak poin dalam penelitian yang menghubungkan diet sayur dan buah bermanfaat besar untuk kanker," kata Susan Moores, RD, dari American Dietetic Association.

Moorse merekomendasikan agar para wanita menjalani diet ini sehari-hari untuk melawan kanker serviks. Semua sayur dan buah harus hadir setiap tiga kali waktu makan Anda.

Seperti dikutip laman Everyday Health, Selasa (27/12/2016) berikut menu diet yang direkomendasikan untuk pagi hingga malam hari.

Sarapan : jus jeruk, melon, yoghurt, dan granola

Makan siang : keju panggang dengan sayuran atau sandwich yang diisi dengan paprika merah, wortel, jamur, dan zucchini.

Makan malam : Salad sayur dengan jeruk, bayam, gandum, tomat yang dipotong dadu. Anda juga boleh menambahkan kacang hitam, ayam, atau pasta sebagai menu diet kanker serviks.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya