Tak Tahan, Ibu Melahirkan Bayi di Lantai Lorong Rumah Sakit

Meski wanita ini sudah lima kali melahirkan dan persiapan nyaris sempurna, tetap saja kelahiran anak keenamnya berjalan di luar rencana.

oleh Melly Febrida diperbarui 12 Feb 2018, 15:00 WIB
Diterbitkan 12 Feb 2018, 15:00 WIB
Kelahiran Bayi
Ilustrasi Foto kelahiran Bayi (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Tiap ibu itu punya pengalaman melahirkan yang berbeda-beda. Contohnya ibu satu ini, meski sudah lima kali melahirkan dan persiapan nyaris sempurna, tetap saja kelahiran anak keenamnya berjalan di luar rencana. Ibu dari Kansas tersebut bahkan melahirkan di lorong rumah sakit.

Adalah Jes Hogan, yang menceritakan proses kelahiran putranya dalam sebuah video. Video tersebut menunjukkan bagaimana Jes melahirkan anak keenamnya di lantai rumah sakit.

"Rasa sakitnya tidak terlalu mengganggu saya, saya terus mengatakan pada diri sendiri bahwa saya 'tahu' jika ini yang sebenarnya," tulis Hogan dalam sebuah unggahan di situs fotografer profesional Tammy Karin, dilansir dari laman Health, Senin (12/2/2018).

"Sekitar 1 jam kemudian saya terbangun, dengan kontraksi panjang. Tidak terlalu menyakitkan, tapi ini membuat saya cukup tidak nyaman," kata Jes.

Saat itu, Jes mengatakan ke suaminya Travis, sudah waktunya ia melahirkan. Dan dalam perjalanan ke rumah sakit, Jes mengirimkan pesan singkat ke Karin, pendiri Little Leapling Photography.

Karin kemudian mendokumentasikan momen Jes melahirkan itu dalam bentuk foto yang begitu menakjubkan, yang terjadi dalam situasi sangat luar biasa. 

 

Saksikan juga video berikut ini:

 

Tiba-tiba melahirkan

Kontraksi Mengandung dan Melahirkan
Ilustrasi Foto Mengandung dan Melahirkan (iStockphoto)

Dalam video berjudul "Baby Boy Just Could Not Wait!", Jes terlihat tiba-tiba melahirkan, selang beberapa saat setelah berada di lorong rumah sakit. Jes didampingi Travis yang setia menanti kelahiran anaknya yang keenam.

Terlihat dari wajah Jes yang menahan rasa sakit, tapi dengan sabarnya Travis dan bantuan petugas medis memeluk Jes dan membantunya berbaring di lantai. Tak lama kemudian, bayi laki-laki itu lahir di lantai dengan bantuan dokter.

"Itu adalah kelahiran saya yang paling gila, tapi juga yang paling sempurna," kata Hogan.

Saat bayi sudah lahir, dokter langsung meletakkan bayi itu di dada Jes meski belum dibersihkan. Selang beberapa waktu, Travis yang menggunting tali pusarnya.

Kata Jes, persalinan itu sama sekali bukan seperti yang direncanakan. Akan tetapi, itu berakhir tanpa ada intervensi, dengan bayi yang sehat, dan orang-orang pendukung yang menakjubkan.

"Itu indah dan aku akan selamanya mencintai setiap kenangan akan hal itu," ujarnya.

Jes mengatakan bayi bungsu yang sehat itu bernama Maxwell Alexander. Dia disambut dengan hangat oleh kelima kakak perempuannya. Setelah video itu dirilis di Facebook, pos tersebut mengumpulkan lebih dari 110.000 tampilan dan 1.200 berbagi.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya