Liputan6.com, Jakarta Di tengah padatnya jadwal Scott Eastwood dalam mempromosikan film terbarunya, Pacific Rim: Uprising, dia memiliki rahasia untuk dapat terus terlihat segar.
Seperti dilansir dari Men's Health pada Kamis (5/4/2018). putra dari aktor legendaris Clint Eastwood ini sering melakukan yoga dan berselancar. Namun bukan itu rahasianya. Cara agar dia tetap terlihat segar adalah dengan mandi air dingin sebelum matahari terbit.
Baca Juga
Bagi Eastwood, hidup sehat dimulai dengan membangun momentum untuk melangkah ke depan. Dia bangun pukul 5 pagi dan memfokuskan diri untuk membuat jantungnya terpompa. Dia menyarankan untuk mencari air dingin dan masuk ke dalamnya.
Advertisement
"Itu akan lebih membangunkan Anda daripada secangkir kopi," kata Eastwood.
Eastwood menambahkan, hal ini adalah mengenai perasaan yang didapat setelah dia membangunkan dirinya sendiri.
"Ini tentang mengetahui seberapa baik perasaan sesudahnya. Jika Anda sudah memiliki perasaan itu di garis depan pikiran, sangat mudah untuk melewati apapun. Saya tahu akan merasakan endorfin tinggi setelah masuk gym. Semuanya akan lebih baik ketika Anda mengatur metabolisme," tambah pemain Suicide Squad itu.
Menurut Eastwood, setiap hari yang bisa dilakukan adalah mengontrol tubuh dan kesehatan dengan cara menjadwalkan gaya hidup dan kebiasaan.
"Apa pun pekerjaan yang Anda lakukan, semuanya dimulai dengan kesehatan," kata Eastwood.
Â
Simak juga video menarik berikut ini:Â
Â
Manfaat Mandi Air Dingin
Dikutip dari Medical Daily, mandi air dingin membuat kita menghirup napas dalam-dalam sebagai respon terhadap guncangan tubuh, untuk membantunya tetap hangat. Proses ini meningkatkan asupan oksigen secara keseluruhan.
Dengan demikian, detak jantung juga meningkat dan melepaskan aliran darah ke seluruh tubuh. Sehingga, memberikan dosis energi alami untuk satu hari penuh.
Selain itu, dengan mandi air dingin mampu meningkatkan imunitas dan sirkulasi darah, menstimulasi penurunan berat badan, mempercepat penyembuhan otot yang cedera, serta mengurangi stres dan depresi.
Advertisement